Jateng
Kamis, 12 April 2018 - 13:50 WIB

Liga 1: Jelang Lawan PSMS, PSIS Jajal Tim Liga 3

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Semarangpos.com, SEMARANG &ndash;</strong> PSIS Semarang bakal menjamu <em>runner up</em> Liga 2 musim lalu, PSMS Medan, pada laga lanjutan Liga 1 di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang, Minggu (15/4/2018).</p><p>Demi meraih kemenangan atas PSMS, skuat Mahesa Jenar, julukan PSIS, pun berlatih ekstra keras. Mereka bahkan menggelar laga uji coba kontra tim Liga 3, Unika Berlian, di Lapangan Terang Bangsa, Kota Semarang, Kamis (12/4/2018) pagi.</p><p>Dalam laga itu, PSIS meraih kemenangan tipis 2-1. Meski menang, Pelatih PSIS Semarang, Vicenzo Alberto Annese, tidak sepenuhnya puas.</p><p><em>Allenatore </em>asal Italia itu melihat masih banyak kelemahan yang dimiliki skuatnya, terutama dalam permainan bola satu-dua (<em>one two</em>) sentuhan dan konsentrasi.</p><p>&ldquo;Beberapa tidak paham. Mereka tidak melakukan seperti yang saya inginkan [instruksikan],&rdquo; ujar Vicenzo kepada wartawan seusai memimpin latihan tim.</p><p>Meski menilai timnya masih banyak kelemahan, Vicenzo mengaku sudah banyak kemajuan yang ditunjukkan Haudi Abdillah dkk, terutama dalam menggalang permainan di lini belakang. Selain itu, daya gempur tim berstatus promosi Liga 1 itu juga mulai mengalami progres signifikan.</p><p>&ldquo;Kami telah melakukan pekerjaan yang bagus. Saya senang karena kami berusaha keras dalam menyerang dan menghadapi situasi serangan balik. Mengatasi tekanan. Semoga ini bisa memberikan kita poin,&rdquo; ujar pelatih bersertifikan UEFA Pro itu.&nbsp;</p>

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif