SOLOPOS.COM - Kapolres Salatiga AKBP Indra Mardiana (tiga kiri) saat konferensi pers akhir tahun 2022 di Mapolres Salatiga, Jumat (30/12/2022). (Solopos.com/Hawin Alaina)

Solopos.com, SALATIGA — Kepolisian Resor (Polres) Salatiga, Jawa Tengah (Jateng), merilis tiga kasus atau peristiwa kejahatan yang menurut mereka paling menonjol terjadi sepanjang tahun 2022. Ketiga kasus itu yakni penemuan bayi di wilayah Blotongan, pencurian dengan pemberatan (curat), hingga kekerasan seksual terhadap anak di bawah umur.

Ketiga kasus itu pun telah diungkap aparat Polres Salatiga. Selain itu, Kapolres Salatiga, AKBP Indra Mardiana, juga memaparkan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibas) di wilayahnya sejak Januari-Desember 2022.

Promosi Efek Ramadan dan Lebaran, Transaksi Brizzi Meningkat 15%

Menurutnya, terjadi peningkatan gangguan keamanan dari 95 kasus pada 2021 menjadi 121 kasus di 2022. Selain itu, persentase penyelesaian perkara juga mencapai 90 persen.

Polres Salatiga berkomitmen untuk menyelesaikan seluruh kasus yang terjadi, baik yang dalam proses penyelidikan maupun penyidikan,” ujarnya, Jumat (30/12/2022).

AKBP Indra membeberkan kejadian tindak pidana di wilayah hukum polres Salatiga sering terjadi pada saat jam ramai yakni antara pukul 06.00 WIB hingga 20.00 WIB. “Untuk meminimalisasi terjadinya tindak pidana Polres Salatiga meningkatkan patroli dan lokasi di jam-jam rawan,” tegas Kapolres.

Sementara untuk satuan lalu lintas angka kecelakaan mengalami peningkatan sebesar 11,6 %, dari 242 kasus menjadi 270 kasus dengan tingkat fatalitas yang juga mengalami peningkatan korban meninggal dunia dari 19 menjadi 34 orang. Meningkatnya kasus kecelakaan itu disebabkan aktivitas masyarakat yang sudah mendekati normal seperti sebelum terjadinya pandemi Covid-19.

“Kota Salatiga merupakan jalur lintasan dari dan ke kota lain yang merupakan salah satu titik lelah, dan kondisi Jalur Lingkar Salatiga [JLS] rawan terjadinya kecelakaan lalu lintas,” ungkap Kapolres.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya