SOLOPOS.COM - Suasana malam di Taman Indonesia Kaya Semarang. (Istimewa/indonesiakaya.com)

Solopos.com, SEMARANG — Sebagai Ibu Kota Provinsi Jawa Tengah, Semarang terus bertransformasi memberikan yang terbaik untuk masyarakat. Salah satunya adalah hadirnya Taman Indonesia Kaya yang diresmikan pada Rabu (10/10/2018) silam.

Dilansir dari dlh.semarangkota.go.id pada Rabu (12/7//2023), Taman Indonesia Kaya memiliki ruang publik dengan panggung seni terbuka pertama yang ada di Jawa Tengah. Taman ini bukanlah sebuah taman yang baru.

Promosi Kisah Petani Pepaya Raup Omzet Rp36 Juta/bulan, Makin Produktif dengan Kece BRI

Bekerja sama dengan Bakti Budaya Djarum Foundation, Pemerintah Kota Semarang melalukan revitalisasi dan perubahan nama yang semula dikenal dengan nama Taman Menteri Supeno menjadi Taman Indonesia Kaya.

Hendrar Prihadi saat jadi Wali Kota Semarang dalam peresmian Taman Indonesia Kaya pada tahun 2018 berharap agar taman ini dapat dijadikan sebagai tempat para seniman untuk berkarya dan memperkenalkan warisan budaya Nusantara kepada masyarakat.

Terletak di jantung Kota Semarang, taman yang berkonsep sebagai panggung budaya dengan ruang terbuka hijau ini bisa jadi alternatif masyarakat yang ingin melepas penat dari hiruk pikuk kepadatan kota.

Menjadi destinasi wisata baru yang digandrungi masyarakat, Taman Indonesia Indah menampilkan visualisasi panggung seni yang megah, gagahnya patung pandawa lima, taman bunga yang indah nan asri, gerbang mural yang unik, dan air mancur yang menyala dengan warna-warni lampu menawan.

Berdasarkan unggahan laman Instagram @tamanindonesia_kaya, taman ini memadukan konsep edukasi dengan digital dalam memperkenalkan budaya melalui ruang kreatif dengan membuka kelas tari bersama seniman ternama, seperti Yoyok Bambang Priyambodo, Mila Rosinta Totoatmojo, Didik Nini Thowok, hingga Rosmala Sari Dei dan juga membuka kelas untuk membuat koreografi besama Eko Supriyanto.

Tari Jaimasan di Taman Indonesia Kaya Semarang
Ruang kreatif, kelas Tari Jaimasan bersama Didik Nini Thowok di Taman Indonesia Kaya, Kota Semarang, Minggu (7/5/2023). (Istimewa/Instagram @tamanindonesia_kaya)

Selain pertunjukan seni tari, taman ini juga menampilkan pagelaran wayang kulit, wayang orang, musik, hingga pentas teater. Untuk masyarakat yang tertarik mengikuti kelas tari ruang kreatif, pastikan untuk selalu update di website di www.indonesiakaya.com atau di laman Instagram @tamanindonesia_kaya.

Bagi masyarakat yang tertarik menyaksikan pertunjukan seni atau sekadar bersantai ria dapat langsung mengunjungi lokasi Taman Indonesia Kaya di Jalan Menteri Supeno No. 11 A, Mugassari, Kecamatan Semarang Selatan, Kota Semarang, Jawa Tengah.

Tak perlu khawatir, seluruh kegiatan yang ada di Taman Indonesia Kaya ini gratis. Untuk sekadar menikmati pertunjukan seni yang ditampilkan pun gratis tanpa dipungut biaya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya