Jateng
Minggu, 20 Juli 2014 - 20:40 WIB

ANGKUTAN LEBARAN 2014 : Bus di Semarang Dilarang Ngetem, Wajib Masuk Terboyo

Redaksi Solopos.com  /  Sumadiyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Dok/JIBI)

Harianjogja.com, SEMARANG—Bus yang melintasi Kota Semarang diwajibkan masuk ke Terminal Terboyo Semarang, baik untuk menaikkan atau menurunkan terminal selama masa angkutan Lebaran tahun ini.
“Kami tempatkan petugas untuk berjaga di pintu masuk terminal. Tujuannya, agar tidak ada bus berhenti di luar terminal,” kata Kepala UPTD Terminal Terboyo Semarang Slamet Widodo di Semarang, Minggu (20/7/2014)

Selama ini, banyak bus yang enggan masuk ke dalam Terminal Terboyo dan memilih menunggu calon penumpang di luar terminal bertipe A tersebut karena beralasan kondisi terminal yang tidak memadai.

Advertisement

Menurut Slamet, penempatan petugas di pintu masuk terminal untuk mencegah adanya bus yang ngetem, yakni menunggu calon penumpang di luar terminal sebab akan menyebabkan lalu lintas menjadi macet.

“Seluruh penumpang yang akan naik maupun turun harus dilakukan di dalam terminal. Kami akan tempatkan petugas di pintu masuk terminal agar semua bus masuk,” tegasnya.

Berkaitan dengan persiapan menyambut arus mudik Lebaran, ia mengatakan akan menyiapkan posko terpadu di Terminal Terboyo untuk mengupayakan agar semuanya dapat berjalan tertib, lancar, aman, dan nyaman.

Advertisement

Posko terpadu Lebaran itu melibatkan berbagai pihak, terdiri atas Dinas Perhubungan, Komunikasi, dan Informatika, Dinas Kesehatan, Polri, dan Koramil setempat, serta Orari dan polisi militer.

“Petugas yang dilibatkan melakukan pengawasan, optimalisasi pengamanan, dan pelayanan di posko terpadu berjumlah sekitar 60 orang. Posko terpadu dibuka mulai 21 Juli hingga 5 Agustus 2014,” katanya.

Ia mengatakan berbagai sarana dan prasarana pendukung disiapkan untuk melayani pemudik selama masa Lebaran, seperti ruang bagi ibu menyusui dan pelayanan untuk lansia yang berada di dalam terminal.

Advertisement

Diperkirakan, kata dia, arus pemudik Lebaran yang menggunakan angkutan bus akan mulai memadati Terminal Terboyo Semarang pada Senin (21/7) atau H-7 Lebaran, apalagi anak-anak sekolah sudah libur. (JIBI/SOLOPOS/Ant)

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif