Jateng
Sabtu, 18 Mei 2019 - 04:50 WIB

Aplikasi Kesan Mudahkan Ibadah Umat Islam

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Semarangpos.com, SEMARANG — PT Kesan Digital Nusantara memperkenalkan aplikasi untuk menunjang ibadah umat Islam yang dinamai Kesan di Kota Semarang. Kesan diharapkan mampu membantu kaum muslim untuk hijrah menjadi lebih baik dan mudah,

CEO Kesan Hamdan Hamedan menyatakan aplikasi itu sangat cocok untuk kaum muslim khususnya para santri. Aplikasi ini memiliki berbagai fitur, antara lain pengingat untuk ibadah wajib maupun sunah seperti salat lima waktu, salat duha dan salat tahajud.

Advertisement

Kesan juga memiliki fitur yang tak dimiliki aplikasi sejenis lainnya, antara lain konten Kitab Kuning, kalender Hijriyah,  hingga konten doa,  selawat dan hadis hari ini yang disertai dengan terjemahan dalam bahasa Indonesia dan penjelasannya. “Aplikasi ini bisa digunakan oleh semua umat Islam yang ingin memperdalam agama, karena semua yang menuntut ilmu adalah santri,” kata Hamdan di Kota Semarang, Jumat (17/5/2019).

Hamdan juga menjelaskan aplikasi ini dapat digunakan sebagai buku digital bagi jemaah umrah dan haji untuk panduan ketika melaksanakan ibadah. “Kesan adalah aplikasi kepribadian muslim yang didesain menemani pengguna setiap saat. Harapannya, Kesan mampu membantu mereka untuk menjadi muslim lebih baik. Selain itu yang hijrah lebih mudah dengan Kesan,” kata dia.

Aplikasi Kesan versi Beta saat ini bisa di-download melalui ponsel dengan sistem operasi Android. Hamdan juga tak menampik jika aplikasi akan hadir di Ios setelah aplikasi lebih matang.

Advertisement

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif