Jateng
Rabu, 5 Mei 2021 - 00:30 WIB

Bagi Takjil Polres Grobogan Disertai Sosialisasi Protokol Kesehatan

Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kapolres Grobogan AKBP Juri Leonard Siahaan didampingi Dandim 0717/Purwodadi, Letkol Inf. Asman Mokoginta membagikan masker. (Solopos.com-Polres Grobogan)

Solopos.com, PURWODADI – Masih tingginya kasus Covid-19 mengundang kepedulian Polres Grobogan untuk menyosialisasikan protokol kesehatan pencegahan virus corona sambil berbagi takjil dan masker.

Kegiatan yang digelar di jalan protokol Kota Purwodadi, Polres Grobogan menggandeng Kodim 0717/Purwodadi. Kapolres Grobogan AKBP Jury Leonard Siahaan dan Dandim Letkol Inf Asman Mokoginta terjung langsung dalam kegiatan ini.

Advertisement

“Ini kegiatan rutin yang digelar Polres Grobogan setiap Ramadan. Untuk membantu masyarakat yang sedang berpuasa. Tak hanya takjil, kita juga membagikan masker sambil sosialisasi protokol kesehatan pencegahan Covid-19,” jelas Kapolres Grobogan AKBP Jury Leonard Siahaan, Selasa (4/5/2021).

Baca juga: Covid-19 Grobogan, Sehari Ada 22 Pasien Sembuh Dan 20 Kasus Baru

Kapolres Grobogan menambahkan petugas gabungan juga sosialisasi aturan larangan mudik Lebaran 2021. Masyarakat juga diminta ikut menyampaikan aturan larangan mudik kepada keluarganya yang sedang merantau. Sehingga tidak mudik dulu pada tahun ini.

Advertisement

“Selain di tingkat Polres dan Kodim, kegiatan ini juga dilaksanakan oleh seluruh Polsek dan Koramil se Kabupaten Grobogan,” kata Kapolres.

Sementara itu Dandim 0717/Purwodadi, Letkol Inf, Asman Mokoginta menjelaskan kegiatan pembagian takjil dilakukan menjelang hari Idul Fitri. Ini sesuai perintah Pangdam dan Kapolda, di mana dilaksanakan selama 10 hari berturut-turut dengan lokasi berbeda.

Baca juga: 11 Klaster Keluarga Muncul Di Klaten Dalam Sebulan, Masih Mau Nekat Langgar Prokes?

Advertisement

Selain untuk membantu masyarakat yang berpuasa, kegiatan bagi takjil ini juga untuk mengecek penerapan protokol kesehatan khususnya penggunaan masker. Termasuk juga antisipasi kemungkinan adanya masyarakat yang mudik.

"Kegiatan ini bertujuan mengecek kedisiplinan masyarakat dalam penggunaan masker, juga terkait mudik yang dilakukan masyarakat. Kita cek kelengkapannya, jangan sampai mudik mendahului namun tanpa mematuhi kaidah yang ada,” imbuh Letkol Inf. Asman Mokoginta.

 

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif