SOLOPOS.COM - Ilustrasi beasiswa mahasiwa (djarumbeasiswaplus.org)

Beasiswa Mahasiswa dari Bakti Pendidikan Djarum Foundation diberikan kepada ratusan mahasiswa atau yang akrab disebut Beswan Djarum.

Semarangpos.com, SEMARANG –Bakti Pendidikan Djarum Foundation berencana mengukuhkan ratusan mahasiswa yang berhak menerima beasiswa program Djarum Beasiswa Plus atau Beswan Djarum, Selasa (15/11/2016). Pengukuhan itu akan digelar Djarum Foundation dalam sebuah acara bertajuk Malam Dharma Puruhita di Hall Merbabu Pusat Rekreasi dan Pekan Promosi (PRPP), Semarang.

Promosi Digitalisasi Mainkan Peran Penting Mendorong Kemajuan UMKM

Dalam siaran pers yang diterima Semarangpos.com, Senin (14/11/2016) ada 525 mahasiswa dari 90 perguruan tinggi di Indonesia yang tahun ini menjadi Beswan Djarum. Sebelum menerima beasiswa Djarum  para mahasiswa dari berbagai daerah di Tanah Air itu lebih dulu mengikuti kegiatan Nation Building guna membekali dan menguatkan wawasan kebangsaan mereka.

Program Nation Building itu diisi dengan berbagai kegiatan, di antaranya Diskusi Kebangsaan dan Cultural Visit  dengan mengunjungi berbagai situs budaya bangsa yang ada di Semarang dan Kudus. Puncak acara Nation Building akan ditandai dengan pentas Malam Dharma Puruhita, yang berupa seremoni pengukuhan bagi seluruh Beswan Djarum 2016. Selain upacara pengukuhan, para Beswan Djarum 2016 itu juga akan menampilkan pagelaran seni berjudul Gema Bumi Palapa.

Pertunjukan itu akan mengisahkan tentang masa keemasan Kerajaan Majapahit saat Mahapatih Gadjah Mada mengucapkan Sumpah Palapa. Selain pagelaran itu, acara Malam Dharma Puruhita juga akan dimeriahkan dengan penampilan band dari Bandung, yakni The Changcuters.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya