SOLOPOS.COM - Lantai jembatan Dongko yang melintasi Sungai Dolog, Demak, terbelah. (Okezone.com-Taufik B.)

Musibah banjir bandang melanda Sungai Dolog di Demak dan membuat badan jembatan Dongko ambles dan terbelah.

Semarangpos.com, DEMAK — Musibah banjir bandang melanda Sungai Dolog, Kabupaten Demak, Jawa Tengah (Jateng). Akibat berulang kali diterjang banjir yang membawa serta material berat itu, tiang penyangga Jembatan Dongko penghubung antardesa setempat ambles. Lantai pun retak-retak dan jalan yang melintasinya pun terbelah.

Promosi BRI Meraih Dua Awards Mobile Banking dan Chatbot Terbaik dalam BSEM MRI 2024

Akibatnya musibah tersebut, warga desa-desa Kabupaten Demak yang mengandalkan Jembatan Dongko sebagai akses mereka harus melintas dengan hati-hati. Pasalnya, meskipun masih bisa dilintasi, lantai jembatan tersebut miring.

Warga yang dikutip laman aneka berita Okezone mengatakan jembatan di Dukuh Dongko RT 003/RW 002, Desa Kebonbatur,  Kecamatan Mranggen, Kabupaten Demak, Jateng itu mestinya segera diperbaiki karena sangat membahayakan warga. Banjir bandang yang kerap melanda Sungai Dolog semakin memperparah kerusakan jembatan.

“Sangat berbahaya sebenarnya jika tetap dilewati warga, karena fondasi dan tiang penyangga ambles. Tapi ya gimana lagi enggak ada pilihan. Jembatan ini akses vital warga untuk pergi bekerja atau ke makam,” kata seorang warga Karyanto, Senin (30/1/2017).

Menurutnya, jembatan itu merupakan akses vital antara Desa Kebonbatur dan Desa Banyumeneng, Kecamatan Mranggen, Demak dan Rowosari, Kota Semarang. Jembatan berukuran 20 m x 2 m itu bisa menyingkat waktu warga Mranggen yang hendak ke Rowosari, apabila tak ingin memutar sejauh 10 km.

“Dulu Jembatan Dongko ini dibangun dari swadaya warga. Sudah cukup lama sekira tahun 2000. Penduduk sini yang patungan semen dan tenaga untuk ikut membangun jembatan. Semoga saja nanti segera dibangun agar tak hanyut terbawa banjir lagi,” kata Arif Munandar, juga warga setempat, terkait bencana yang melanda Demak, Jateng itu.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya