Jateng
Selasa, 14 Mei 2024 - 00:49 WIB

Berburu Rekomendasi, Sekda Iswar Daftar Balon Wali Kota Semarang di Gerindra

Adhik Kurniawan  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Semarang, Iswar Aminuddin (kanan), menyambangi kantor DPC Partai Gerindra untuk meminta rekomendasi maju sebagai bakal calon wali kota untuk pemilihan wali kota dan wakil wali kota (Pilwalkot) Semarang 2024, Senin (13/5/2024) malam. (Solopos.com/Adhik Kurniawan).

Solopos.com, SEMARANG – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Semarang, Iswar Aminuddin, kembali mencoba peruntungan untuk mendapatkan kendaraan politik yang akan membawanya tampil dalam kontestasi Pilwalkot Semarang 2024. Setelah sebelumnya mendaftar sebagai bakal calon wali kota di PDIP, Golkar, dan PSI, kini Iswar mencoba mendapatkan rekomendasi dari Partai Gerindra.

Iswar bahkan telah mendaftarkan dirinya sebagai bakal calon (balon) wali kota Semarang di Partai Gerindra. Ia bahkan secara langsung datang ke Kantor DPC Partai Gerindra Kota Semarang untuk meminta rekomendasi maju sebagai calon wali kota Semarang dari partai berlambang burung garuda itu, Senin (14/5/2024) malam.

Advertisement

Iswar datang sekitar pukul 19.00 WIB dengan dikawal sejumlah relawan. Kedatangannya disambut langsung Ketua Desk Pilkada Kota Semarang, Joko Susanto.

“Tadi sekaligus wawancara dan materi pertanyaannya tadi banyak seperti niat maju pilkada kenapa? Apa yang melatarbelakangi? Pandangan tentang Kota Semarang dan langkah apa yang perlu dilakukan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Saya jawab semua,” ujar Iswar seusai pertemuan.

Iswar saat ini tercatat masih aktif sebagai aparatur sipil negara (ASN) Pemkot Semarang. Ia pun siap mengambil pensiun dini jika nantinya mendapatkan rekomendasi untuk maju sebagai calon wali kota dalam Pilwalkot Semarang 2024.

Advertisement

“Aturan yang kita pegang, kaitannya dengan MK bahwa ASN mengundurkan diri setelah penetapan dari KPU sebagai pasangan calon. Berarti kan penetapan dulu, baru kemudian saya mengundurkan diri [sebagai ASN],” ujar Iswar.

Iswar juga siap membesarkan nama Partai Gerindra di Kota Semarang dengan menjadi kader jika nantinya mendapat rekomendasi maju dalam kontestasi Pilwalkot Semarang 2024.

Sementara itu, Ketua Desk Pilkada Kota Semarang Partai Gerindra, Joko Susanto, mengatakan Iswar menjadi kandidat eksternal pertama atau di luar kader Gerindra yang mendaftar sebagai bakal calon wali kota Semarang di partainyaa. Ia mengaku saat ini Gerinda Kota Semarang memang tidak membuka pendaftaran secara umum dan melakukan penjaringan secara tertutup.

Advertisement

“Pak Iswar saya nilai sudah sangat serius. Jadi langsung penjajakan dan bukan pendaftaran. Saat ini masih kami kaji sebelum dikirim ke DPP,” ujar Joko.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif