Jateng
Minggu, 27 Agustus 2017 - 06:50 WIB

Bursa Kerja di Alun-Alun Jepara Sediakan 13.000 Lowongan Pekerjaan

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi bursa kerja (Burhan Aris N./JIBI/Solopos)

Bursa kerja pada perayaan Pesta Rakyat Jateng 2017 di Alun-Alun Jepara menyediakan 13.000 lowongan.

Semarangpos.com, JEPARA — Bursa tenaga kerja yang digelar Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Jateng di Alun-Alun Jepara, Jawa Tengah, Jumat-Minggu (25-27/8/2017) menyediakan 13.000 lowongan kerja. Bursa kerja tersebut diselenggarakan pada perayaan Pesta Rakyat Jateng 2017 dalam rangka hari jadi atau hari ulang tahun (HUT) ke-67 Provinsi Jawa Tengah.

Advertisement

Menurut Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Jateng Wika Bintang di Jepara, Jumat, jumlah perusahaan yang mengikuti pameran bursa tenaga kerja sebanyak 40 perusahaan dengan jumlah lowongan yang disediakan masing-masing perusahaan berbeda-beda. Ia menargetkan, jumlah pengunjung pada bursa lowongan kerja tersebut bisa mencapai 3.500 pengunjung.

Selain perusahaan terkenal ikut serta dalam bursa kerja, kata dia, kepolisian juga turut meramaikan. “Kegiatan ini merupakan salah satu upaya Pemprov Jateng memfasilitasi masyarakat yang membutuhkan lowongan pekerjaan,” ujarnya.

Selain itu, kata dia, perusahaan juga turut terbantu dalam mendapatkan pekerja sesuai kebutuhan mereka. “Jika belum sempat menghadiri bursa kerja, masyarakat yang membutuhkan lowongan kerja juga bisa mengikuti bursa kerja secara daring di websitenya Disnakertrans Jateng,” ujarnya.

Advertisement

Dengan adanya bursa kerja tersebut, dia berharap tingkat pengangguran di Jateng semakin berkurang. Jumlah pengangguran di Jateng, kata dia, mencapai 800.000-an orang. Untuk bisa masuk ke bursa tenaga kerja tersebut, setiap pengunjung harus antre mengisi blangko.

Emilia, salah seorang penjaga gerai PT Samwon Busana Indonesia mengungkapkan, perusahaannya membuka 209 lowongan pekerjaan untuk bagian kontrol kualitas produk, operator mesin jahit, serta bagian administrasi produksi. Lowongan terbanyak, kata dia, untuk operator mesin jahit sebanyak 200 posisi.

Muhammad Zaenal, salah seorang pencari kerja mengaku senang ada bursa kerja di Alun-Alun Jepara itu, sehingga dirinya bisa memilih lowongan kerja sesuai kualifikasi yang dimiliki. “Setelah melihat lowongan kerja dari sejumlah perusahaan, saya tertarik bekerja di perusahaan sepatu,” ujar lulusan SMK tersebut.

Advertisement

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif