SOLOPOS.COM - SPKLU yang disiapkan PLN untuk mendukung kelancaran mudik Lebaran 2023. (Istimewa).

Solopos.com. SOLO – Bagi kamu yang mudik dengan mengendarai mobil listrik di Jawa Tengah, keberadaan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) sangat penting untuk mobilitas selama mudik Lebaran 2023.

Seperti diketahui, pemerintah saat ini tengah gencar mendorong penggunaan kendaraan atau mobil listrik. Keberadaan mobil listrik dianggap menjadi solusi yang tepat dalam penanganan polusi udara.

Promosi Cerita Klaster Pisang Cavendish di Pasuruan, Ubah Lahan Tak Produktif Jadi Cuan

Selain itu, penggunaan mobil listrik juga dipercaya mampu mengurangi konsumsi minyak bumi sebesar tujuh juta barel per hari, guna mencapai Net Zero Emission pada tahun 2050.

Apalagi di arus mudik Lebaran 2023, ternyata ada juga yang menggunakan mobil listrik untuk mudik ke Jawa Tengah. Untuk mendukung program mudik Lebaran 2023, di Jawa Tengah terdapat beberapa SPKLU yang tersebar di beberapa titik, berikut ini di antaranya, yang Solopos.com kutip dari unggahan akun Instagram PLN Jawa Tengah dan DI Yogyakarta.

SPKLU di Jawa Tengah

  1. SPKLU PLN ULP Brebes.
  2. SPKLU PLN ULP Slawi.
  3. SPKLU PLN UP3 Pekalongan.
  4. SPKLU Rest Area 379A.
  5. SPKLU PLN UP3 Semarang.
  6. SPKLU UID Jateng & DIY.
  7. SPKLU Rest Area 389B.
  8. SPKLU PLN UP3 Kudus.
  9. SPKLU PLN ULP Ungaran.
  10. SPKLU Rest Area 519A.
  11. SPKLU Rest Area 519B.
  12. SPKLU PLN UP3 Surakarta.
  13. SPKLU PLN ULP Sukoharjo.
  14. SPKLU Prambanan.
  15. SPKLU PLN UP3 Klaten.
  16. SPKLU Borobudur.

Selain itu, PLN juga berinovasi melalui tiga unit armada Emergency Charging Mobile / (ECM) yaitu SPKLU Mobile. Unit SPKLU ini diklaim dapat melayani charging secara mobile bahkan saat keadaan darurat bagi mobil listrik yang kehabisan daya di tengah ruas jalan tol.

Dalam Pelaksanaan Program SPKLU Mobile ini, PLN bekerjasama dengan stakeholders yaitu Polda Jateng dan PT Trans Marga Jateng (TMJ) selaku pengelola kawasan Tol di Jawa Tengah.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya