Jateng
Minggu, 8 Januari 2017 - 13:50 WIB

DIVISI UTAMA : Johan Yoga dan Hari Nur Tetap di PSIS

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Johan Yoga Utama. (Sunaryo H.B./JIBI/Solopos)

Divisi Utama disongsong PSIS Semarang dengan terus bergerak aktif dalam bursa transfer pemain meskipun tetap mempertahankan, Johan Yoga dan Hari Nur.

Semarangpos.com, SEMARANG — Salah satu kontestan Divisi Utama musim depan, PSIS Semarang, terus bergerak aktif dalam mempersiapkan skuat yang akan diturunkan menghadapi kompetisi nanti. Salah satu upaya itu ditunjukkan PSIS dengan aktif dalam bursa transfer pemain, salah satunya dengan mempertahankan pemain bintang musim lalu, yakni Johan Yoga dan Hari Nur.

Advertisement

Dengan bertahannya Johan dan Yoga, praktis PSIS saat ini telah memiliki 12 pemain setelah sebelumnya juga sempat melakukan perekrutan beberapa pemain baru dalam bursa transfer pemain Divisi Utama.

Bertahannya Johan di PSIS dilalui dengan proses negosiasi yang cukup panjang. Hal itu diungkapkan General Manager PSIS Semarang, Wahyu ‘Liluk’ Winarto. Selain Johan, dua pemain lama lain yang dipastikan bertahan, adalah Hari Nur dan M. Yunus. Ketiga pemain andalan PSIS pada turnamen Indonesia Soccer Championship (ISC) B musim lalu itu pun sudah bergabung dalam latihan bersama penggawa lain PSIS di Stadion Jatidiri, Semarang, Jumat (6/1/2016) sore.

“ Ya betul, Johan Yoga telah menyatakan kesediaannya untuk kembali bergabung PSIS. Selain itu, manajemen juga telah deal dengan Hari Nur dan M. Yunus.” kata Liluk seperti dilansir laman berita resmi PSIS, Sabtu (7/1/2016).

Advertisement

Bertahannya Johan jelas membuat PSIS Semarang kian optimistis dalam bersaing dengan tim Divisi Utama lainnya pada kompetisi musim depan. Johan merupakan striker yang haus gol dan dibuktikan dengan capaian 14 gol pada ISC B 2016 lalu yang membuat penyerang bertubuh jangkung itu tampil sebagai top skor.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif