Jateng
Selasa, 5 Oktober 2021 - 15:55 WIB

Ealah! PPKM Soloraya Turun Level 2, Kudus Malah Naik Level 3

Newswire  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Bupati Kudus, H.M. Hartopo. (Detik.com)

Solopos.com, KUDUS – Sejumlah daerah di Soloraya, Jawa Tengah (Jateng) turun menjadi PPKM Level 2, namun tidak halnya dengan Kudus.

Kabupaten Kudus justru mengalami kenaikan status menjadi PPKM Level 3, dalam perpanjangan PPKM Jawa Bali yang berlaku mulai 5-18 Oktober 2021

Advertisement

Padahal, Kudus sebelumnya menjadi salah satu daerah di Jateng yang paling cepat mengalami penurunan level atau berstatus PPKM Level 2.

Baca jugaKabar Baik, Imendagri Turun, PPKM Soloraya Resmi Turun ke Level 2

Advertisement

Baca jugaKabar Baik, Imendagri Turun, PPKM Soloraya Resmi Turun ke Level 2

Menanggapi hal ini, Bupati Kudus, H.M. Hartopo, mengaku naiknya level Kudus dari PPKM Level 2 ke PPKM Level 3 dikarenakan beberapa hal. Salah satunya adalah capaian vaksinasi bagi kalangan lanjut usia (lansia) yang masih rendah.

“Itu terkait indikator dari vaksinasi lansia. Jadi vaksinasi lansia itu perlu digerebek karena mengingat kita koordinasikan dengan pihak DKK [Dinas Kesehatan Kabupaten] dan vaksinator di desa itu lansia jarang yang mempunyai KTP, tidak ada yang punya KTP. Padahal SOP [standar operasional prosedur] harus ada NIK-nya,” ujar Hartopo, dilansir dari detik.com, Selasa (5/10/2021).

Advertisement

Sementara itu secara keseluruhan, cakupan vaksinasi di Kabupaten Kudus hingga kini mencapai 46%, atau 306.809 orang untuk dosis pertama. Sedangkan cakupan dosis kedua sekitar 26,6%, atau sekitar 170.794 orang. Adapun target atau sasaran penerima vaksin Covid-19 di Kudus mencapai 665.884 orang.

Hartopo mengatakan hampir 50 persen lansia di Kudus belum memiliki KTP. Dia pun meminta kepada dinas terkait untuk segera berkoordinasi soal permasalahan vaksinasi bagi lansia.

“Ini baru Dukcapil saya panggil harus berkoordinasi dengan jemput bola segera dikasih KTP agar segera ditindaklanjuti,” kata Hartopo.

Advertisement

Baca juga: Minta Pelonggaran PPKM, PKL Kudus dan Satpol PP Adu Mulut

Sementara itu, untuk kasus harian Covid-19 di Kudus, Hartopo mengaku sudah melandai. Hal itu bisa dilihat dari jumlah kasus terkonfirmasi aktif Covid-19.

Tercatat per 5 Oktober 2021 ada 5 orang yang dinyatakan positif Covid-19. Dari jumlah itu, satu orang dirawat di rumah sakit dan sisanya menjalani isolasi secara mandiri.

Advertisement

“Kalau kita tiga indikator sudah oke lah tidak ada masalah. Keterisian rumah sakit [jumlah kasus dirawat di rumah sakit], kasus Covid-19, kasus kematian sudah oke di Kudus. Kita sudah masuk level 1, cuma mobilitas dan vaksinasi saja,” ungkapnya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif