SOLOPOS.COM - Ilustrasi eksekusi mati (JIBI/Solopos/Dok.)

 

Ekskeusi mati par aterpidana narkoba sudah di depan mata. Polres Cilacap mengaku siap mengamankan eksekusi tersebut yang rencananya akan digelar di Nusakambangan.

Kanalsemarang.com, CILACAP – Kepolisian Resor Cilacap, Jawa Tengah, siap mengamankan pelaksanaan eksekusi mati terhadap lima terpidana kasus narkoba di Pulau Nusakambangan pada Minggu (18/1/2015) dini hari.

Saat dihubungi wartawan di Cilacap, Kamis petang, Kepala Polres Cilacap Ajun Komisaris Besar Polisi Ulung Sampurna Jaya mengatakan bahwa setelah Kejaksaan Agung mengumumkan waktu dan tempat pelaksanaan eksekusi, pihaknya akan menerjunkan personel pengamanan.

Menurut dia, personel pengamanan tersebut akan ditempatkan di seluruh titik yang berkaitan dengan pelaksanaan eksekusi mati.

“Mulai hari ini (Jumat), kami akan terjunkan personel untuk pengamanan dan sterilisasi sejumlah lokasi, baik di Nusakambangan maupun Dermaga Wijayapura,” katanya seperti dikutip Antara, Kamis (15/1/2015).

Ia mengatakan bahwa pihaknya juga melakukan pengamanan jalur termasuk pengawalan dan pemakaman jenazah para terpidana mati.

Kendati demikian, dia tidak menyebutkan jumlah personel yang bakal diterjunkan karena masih akan disesuaikan dengan titik rawan yang perlu dijaga ketat.

Disinggung mengenai kedatangan regu tembak ke Nusakambangan, dia mengaku belum mengetahui secara pasti.

Kejaksaan Agung menyatakan enam terpidana mati kasus narkoba akan dieksekusi secara serentak pada 18 Januari 2015 di Pulau Nusakambangan, Cilacap dan Boyolali.
“Keenam terpidana mati itu terdiri dari empat laki-laki dan dua perempuan,” kata Jaksa Agung RI H.M. Prasetyo di Jakarta, Kamis.

Keenam terpidana mati tersebut, yakni Namaona Denis,48 Warga Negara Malawi, Marco Archer Cardoso Mareira,53 Warga Negara Brasil, Daniel Enemua,38, Warga Negara Nigeria, Ang Kim Soe,62 tidak jelas kewarganegaraannya, Tran Thi Bich Hanh,37 Warga Negara Vietnam, dan Rani Andriani atau Melisa Aprilia Warga Negara Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya