SOLOPOS.COM - Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menemui Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo, di rumah dinas Gubernur Jateng, Puri Gedeh, Kota Semarang, Rabu (2/12/2020) malam. (Semarangpos.com/Humas Pemprov Jateng)

Solopos.com, SEMARANG — Calon presiden (capres) PDIP yang juga Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo, menyambut baik rencana Ketua DPP PDIP, Puan Maharani, yang akan menggelar pertemuan dengan Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Ganjar pun mengaku siap mendampingi Puan dalam pertemuan itu.

Ganjar juga mengaku siap bertemu AHY dalam pertemuan tersebut jika nantinya memang dibutuhkan.

Promosi Kredit BRI Tembus Rp1.308,65 Triliun, Mayoritas untuk UMKM

“Kita berbagi tugas. Kalau memang nanti saya harus datang ya datang. Tapi, saya juga komunikasi dengan kawan-kawan secara informal. Kalau secara formal karena antarpartai ya kita berikan,” kata Ganjar saat dijumpai wartawan di Gedung Gradhika Bakti Praja, kompleks Kantor Gubernur Jateng, Rabu (14/6/2023).

Dalam kesempatan itu, Ganjar juga kembali menegaskan jika dirinya siap ikut mendampingi Puan Maharani dalam pertemuan itu. “Tapi kalau saya harus datang ya saya datang,” tegasnya.

Puan Maharani, sebelumnya, telah menyatakan niatnya untuk bertemu dengan AHY dan menyebut bahwa PDIP terbuka untuk berkomunikasi dengan partai mana pun untuk membentuk koalisi.

Pertemuan antara Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Teuku Riefky Harsya, dan Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, pada tanggal 11 Juni 2023, juga membahas rencana pertemuan antara Puan Maharani dan AHY.

Kendati demikian, pertemuan dan dukungan politik antara tokoh-tokoh tersebut dapat berubah seiring berjalannya waktu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya