Jateng
Selasa, 25 Juni 2024 - 17:15 WIB

Gelar FGD, KPU Jateng Sosialisasikan Pilgub 2024 ke Berbagai Komunitas

Brand Content  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Komisioner KPU berfoto bersama peserta acara FGD dari berbagai komunitas terkait sosialisasi Pilgub Jateng di Semarang, Selasa (25/6/2024). (KPU Jateng)

Solopos.com, SEMARANG – Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jawa Tengah atau KPU Jateng menyelenggarakan acara Focus Group Discussion (FGD) Pengembangan Komunitas 11 Segmen Pemilih Pilgub Jawa Tengah Tahun 2024. Acara yang diadakan di Room Inc Hotel, Semarang, Selasa (25/6/2024) ini, dihadiri oleh 27 peserta yang merupakan perwakilan dari berbagai komunitas di Jateng.

Kegiatan ini diawali dengan sambutan dari Anggota KPU Jateng, Basmar Perianto Amron. Dalam sambutannya, Basmar menekankan pentingnya sosialisasi dan pendidikan pemilih yang tepat sasaran dalam menyongsong Pilkada tahun 2024.

Advertisement

“Melalui forum ini, KPU bersama dengan berbagai komunitas yang mewakili masyarakat untuk membahas langkah-langkah yang perlu dilakukan agar sosialisasi pendidikan pemilih dapat tepat sasaran. Untuk itu, KPU telah memetakan 11 segmen yang nantinya bisa menjadi representasi dari elemen masyarakat,” ujar Basmar.

Forum diskusi ini dipandu oleh Kepala Divisi SDM dan Litbang, Mey Nurlela. Mey berharap bahwa melalui forum ini akan terbentuk role model atau desain pelaksanaan kegiatan sosialisasi pendidikan pemilih yang efektif dan efisien untuk Pilkada 2024.

“Kami berharap diskusi ini dapat menghasilkan role model yang dapat diimplementasikan untuk sosialisasi yang lebih baik dan tepat sasaran,” kata Mey.

Advertisement

Kegiatan ini menunjukkan komitmen KPU Jateng dalam meningkatkan partisipasi dan kualitas pemilih di Pilkada 2024 melalui pendekatan yang lebih inklusif dan berbasis komunitas. Para peserta yang hadir diharapkan dapat menjadi agen sosialisasi di komunitas masing-masing, menyebarkan informasi yang benar dan mengedukasi pemilih tentang pentingnya partisipasi dalam proses demokrasi kepada masyarakat.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif