Jateng
Kamis, 18 Mei 2023 - 15:00 WIB

Gempar! Pria Tanpa Identitas Ditemukan Meninggal di Hotel Ambarawa Semarang

Hawin Alaina  /  Ponco Suseno  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Aparat polisi saat mendatangi lokasi penemuan mayat tanpa identitas di Hotel Ambarawa, Kabupaten Semarang, Kamis (18/5/2023). (Solopos.com/Hawin Alaina)

Solopos.com, SEMARANGMayat seorang pria tanpa identitas ditemukan di Hotel Tenteram, Ambarawa, Kabupaten Semarang, Kamis (18/5/2023). Penemuan mayat tersebut membuat warga di sekitar lokasi geger.

Pengelola Hotel Tenteram, Bambang, mengatakan korban tidak memiliki identitas dan sudah delapan hari menyewa kamar hotel. Diketahui korban menginap bersama satu orang temannya yang juga laki-laki.

Advertisement

“Profesinya pengamen. Kalau temannya itu alamatnya dari daerah Kendal,” ungkap Bambang di lokasi kejadian, Kamis.

Dikatakan korban berusia sekitar 45 tahun. Korban ditemukan meninggal sekitar jam 08.30 WIB.

Advertisement

Dikatakan korban berusia sekitar 45 tahun. Korban ditemukan meninggal sekitar jam 08.30 WIB.

Pengelola mengetahui korban sudah dalam keadaan meninggal setelah temannya mencari mobil untuk membawa korban yang diketahui sedang sakit.

“Setelah mobil sampai di hotel. Temannya itu buka kamar [sudah meninggal]. Karena ketakutan atau bagaimana, langsung pergi temannya,” jelas Bambang.

Advertisement

“Dia sakit, memang dia pernah dari terminal ke sini dipapah temannya,” ungkap dia.

Sementara, Kapolsek Ambarawa, AKP Abdul Mufid, mengatakan berdasarkan hasil pemeriksaan dokter, tidak ada tanda-tanda kekerasan. Korban meninggal karena sakit.

“Kondisi sakit, ditemukan telentang, ditemukan banyak obat dalam kamar. Mulai obat nyeri dan juga obat lainnya juga. Ada bekas balseman juga di punggung,” terang Kapolsek.

Advertisement

Dikatakan Kapolsek, saat ini pihaknya sedang melakukan penyelidikan dan berkoordinasi dengan beberapa pihak. Sebab, korban tidak memiliki identitas.

“Sementara teman korban saat ini dalam proses pencarian,” jelas AKP Mufid.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif