Jateng
Sabtu, 26 Januari 2019 - 08:50 WIB

Honda Beat Terbaru Meluncur di Jateng, Ini Harganya…

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Semarangpos.com, SEMARANG — PT Astra Honda Motor (AHM) resmi meluncurkan seri baru Honda Beat, yakni New Honda Beat eSP dan New Honda Beat Street eSP. Skuter automatik (skutik) terlaris Honda ini pun siap meluncur di jalanan Jawa Tengah (Jateng) dengan banderol mulai Rp17 juta.

Marketing Region Head Astra Motor Jateng, Budi Hartanto, mengatakan New Honda BeAT eSP dan New Honda Beat Street eSP hadir dengan tampilan baru. Pada New Honda Beat eSP, nuansa sporty semakin menonjol dengan balutan grafis bertema sporty fashion. Sementara. Honda Beat Street eSP tampil dengan desain stripe premium hipster.

Advertisement

Desain terbaru itu pun dilengkapi dengan grafis dan logo baru bertoreh warna oranye yang menambah kesan fun dan ekspresif.

“Desain dan fitur terbaik berhasil menjadikan Honda Beat series sebagai motor pilihan terlaris masyarakat Jateng maupun Indonesia. Untuk tetap mempertahankan antusias masyarakat, pabrikan Honda terus memberikan penyegaran pada model ini sesuai trend an gaya hidup masyarakat,” ujar Budi

Menemani masyarakat Tanah Air lebih dari 10 tahun, Honda Beat telah menjadi pilihan transportasi terpercaya bagi pecinta skutik di Indonesia. Performanya yang irit, dilengkapi fitur terbaik di kelasnya dan ukurannya yang compact membuatnya mampu menghadirkan kegembiraan bagi konsumen.

Advertisement

Honda Beat eSP dan Honda Beat Street eSP didukung mesin 110 eSP dengan teknologi terdepan untuk sensasi menghidupkan motor tanpa suara dengan ACG Starter. Serta pada Honda Beat eSP dilengkapi ISS (Idling Stop System), fitur canggih yang mematikan mesin secara otomatis saat motor berhenti lebih dari 3 detik untuk efisiensi bahan bakar dan ramah lingkungan.

Model ini memiliki beragam keunggulan seperti kapasitas fuel tank besar hingga 4 liter dengan kemampuan jelajah lebih jauh hingga 236 km setelah dilakukan pengisian bahan bakar secara penuh.

Model ini juga turut dilengkapi dengan fitur ECO Indicator pintar yang akan menampilkan tanda berkendara secara irit. Saat berkendara dengan irit, ECO Indicator berwarna hijau ini akan menyala di panel meter dengan 3 pola untuk menunjukkan gaya berkendara yang irit.

Advertisement

New Honda Beat eSP hadir melalui 8 pilihan warna dengan harga on the road  (OTR) Jateng mulai Rp17.130.000. Sedangkan, New Honda Beat Street eSP tersedia tipe CBS Street Matte Black dan Street Silver yang dipasarkan dengan harga OTR Rp17.730.000.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement
Kata Kunci : Astra Motor Jateng
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif