SOLOPOS.COM - Rencana pemugaran Taman KB yang diungkapkan Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi, Rabu (1/11/2017). (Instagram-@hendrarprihadi)

Infrastruktur berupa Taman KB yang sudah mulai dipugar dianggap masih dihantui aksi-aksi vandalisme.

Semarangpos.com, SEMARANG – Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi, melalui akun Instagramnya, @hendrarprihadi, Rabu (1/11/2017), mengungkapkan pemugaran Taman KB di Jl. Menteri Supeno, Mugassari, Kecamatan Semarang Selatan, Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng) sudah dimulai. Namun, rencana pemugaran salah satu infrastruktur di Kota Semarang itu dianggap masih dihantui aksi-aksi vandalisme.

Promosi Video Uang Hilang Rp400 Juta, BRI: Uang Diambil Sendiri oleh Nasabah pada 2018

Warganet yang mengetahui kabar dari Hendi—sapaan akrab Hendrar Prihadi—itu khawatir aksi vandalisme justru lagi-lagi merusak taman setelah pemugaran selesai. Menurut mereka, harus ada pencegahan aksi vandalisme sebelum pembangunan salah satu taman di Kota Semarang yang ramai pengunjung itu selesai.

“Bagus pak @hendrarprihadi. Tapi dibasmi dulu itu pak [pelaku] vandalisme yang berkeliaran suka corat-coret tembok dan segala macam tempat. Bikin rusak pemandangan saja, bangunan infrastruktur baru di Semarang tidak luput dari tangan jahil orang kurang kerjaan pak,” tulis pengguna akun Instagram @reza0315.

“Pak vandalisme pak tulung ditertibkan,” timpal pengguna akun Instagram @adingca.

“Setuju ini. Masih banyak vandalisme. Banyak obyek yang sudah ditata bagus dirusak lagi sama orang enggak bertanggung jawab. Jengkel lihatnya. Mungkin bisa dikasih CCTV di beberapa titik pak,” ungkap pengguna akun Instagram @hunbunmelz.

Namun sayangnya, Hendi belum memberikan tanggapan mengenai vandalisme yang dianggap masih menghantui Taman KB. Terlepas dari kekhawatiran netizen itu, Hendi mengabarkan taman tersebut nantinya akan bernama Taman Indonesia Kaya. “Hari ini memulai pembangunan Taman Indonesia Kaya yang merupakan taman dengan panggung kesenian outdoor pertama di Jawa Tengah,” ungkap Hendi.

Sebagian warganet pun senang dan memuji orang nomor wahid di ibu kota Jateng itu. Mereka menilai pembangunan di Kota Semarang semakin pesat sejak dipimpin Hendi.

Di sisi lain, Hendi menargetkan infrastruktur tersebut akan selesai dibangun pada Mei 2018 mendatang. “Targetnya selesai Mei 2018,” tandas sang wali kota Semarang. (Ginanjar Saputra/JIBI/Semarangpos.com)

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya