SOLOPOS.COM - Ketua Umum Partai Gerindra, Sudaryono, saat berbincang dengan Ketua DPD Partai Gerindra Jateng, Sudaryono. (Instagram sudaru_sudaryono)

Solopos.com, JAKARTA — Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Presiden terpilih, Prabowo Subianto, buka suara terkait sosok yang akan diusung di Pilkada atau Pilgub Jateng 2024.

Sejauh ini, Gerindra memang belum menentukan sosok yang akan didorong maju dalam kontestasi Pilgub Jateng. Prabowo mengaku pihaknya asih menggodok figur yang akan diusung di Jateng, termasuk kans mengusung kader internalnya, Ketua DPD Partai Gerindra Jateng, Sudaryono.

Promosi Berkat KUR BRI dan Rajin Ikut Pameran, Keripik Kulit Ikan Rafins Snack Mendunia

Meski demikian, Prabowo tidak menjelaskan secara detil kapan rekomendasi Partai Gerindra akan dikeluarkan. Nama itu akan diumumkan pada waktu yang tepat.

“Nanti ada waktunya,” ujar Prabowo Subianto di kediamannya di Jalan Kertanegara, Kebayoran, Jakarta Selatan (7/6/2024).

Sambil bergurau, Prabowo beralasan hal ini sengaja tidak langsung diumumkan agar awak media penasaran dan menjadi sering datang ke rumahnya.

“Supaya Anda sering kesini. Oke kita tunggu waktunya,” kelakar Prabowo sambil tersenyum.

Sebelumnya, Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani, mengatakan bahwa partainya sudah memiliki sejumlah nama kader internal yang bakal diusung pada Pilkada 2024.

Muzani menyebut Ketua DPD Gerindra Jawa Tengah (Jateng) Sudaryono adalah harapan internal Gerindra untuk bisa maju di Pilgub Jateng.

“Pak Sudaryono adalah harapan internal Partai Gerindra untuk bisa didorong menjadi calon Gubernur Jawa Tengah,” ujar Muzani beberapa waktu lalu.

Muzani kemudian menegaskan bahwa perihal tersebut nantinya kembali lagi pada keputusan Prabowo Subianto selaku Ketua Umum Partai Gerindra. “Tapi, soal calon gubernur, bupati dan wali kota di Gerindra itu ada di Ketua Umum, Ketua Dewan Pembina Pak Prabowo,” imbuhnya.

Sudaryono diketahui juga merupakan Ketua Umum Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI). Dia juga pernah menjadi ajudan pribadi Prabowo Subianto.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya