SOLOPOS.COM - Gurihnya soto dengan bumbu kacang khas Sokaraja (visitjawatengah.jatengprov.go.id)

Solopos.com, BANYUMAS — Kuliner soto memang sudah tak asing lagi bagi masyarakat Indonesia. Salah satu jenis atau varian soto yang sudah dikenal masyarakat luas di Indonesia, yakni soto Sokaraja.

Nama soto Sokaraja diambil dari daerah asal terciptanya kuliner tersebut, yakni Kecamatan Sokaraja yang terletak di kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Wilayah Sokaraja terbilang strategis karena berada di jalan penghubung antara Purwokerto, Banyumas, Purbalingga, dan Banjarnegara.

Promosi Safari Ramadan BUMN 2024 di Jateng dan Sulsel, BRI Gelar Pasar Murah

Tak heran jika soto Sokaraja menjadi salah satu kuliner jujugan bagi mereka yang sering berpergian melewati jalur selatan.

Melansir dari laman visitjawatengah.jatengprov.go.id, Kamis (2/2/2023), sajian soto Sokaraja tidak disantap menggunakan nasi putih melainkan dengan potongan ketupat.

Mulanya, sajian soto yang satu ini menggunakan ayam kampung sebagai isian. Namun kini telah banyak penjual soto Sokaraja yang menambahkan opsi daging sapi hingga jeroan untuk menyesuaikan selera pelanggan.

Seporsi soto Sokaraja berisikan ketupat yang telah dipotong kecil-kecil, taoge yang telah direbus, suwiran ayam atau potongan daging, taburan daun bawang dan bawang goreng. Kemudian disiram kuah kaldu kuning yang kaya akan rempah seperti soto pada umumnya.

Lantas, apa yang membedakan soto Sokaraja dengan jenis soto lainnya? Yang membuatnya berbeda adalah adanya tambahan bumbu kacang yang menambah cita rasa gurih dari sajian tersebut.

Anda dapat memilih pemberian bumbu kacang dengan cara dicampur atau dipisah, lagi-lagi sesuai dengan selera.

Bumbu kacang yang disajikan pada soto Sokaraja biasanya tidak pedas. Jika Anda menyukai cita rasa pedas, Anda dapat menambahkan sambal soto.

Dikutip dari laman indonesia.go.id, hal lain yang membedakan kuliner khas Banyumasan yang satu ini adalah taburan kerupuk cantir. Kerupuk cantir merupakan kerupuk yang diolah dengan bahan dasar singkong.

Membayangkannya saja sudah membuat ngiler, ya? Bagi Anda yang ingin mencicipi soto Sokaraja, Anda dapat dengan mudah menemukannya di sepanjang jalan raya Sokaraja, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

Beberapa opsi warung soto Sokaraja yang dapat menjadi pilihanmu diantaranya Soto Sutri Sokaraja, Warung Soto Sokaraja, Soto Kecik Sokaraja, dan warung Soto Lama H. Muradi.

Namun jangan khawatir apabila merasa destinasi ini terlalu jauh. Soalnya kuliner soto Sokaraja kini sudah mulai merambah ke berbagai kota di Indonesia.

Jadi, Anda juga bisa menjajal seporsi soto Sokaraja yang gurih dan lezat di kedai terdekat, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya