Jateng
Rabu, 27 April 2022 - 22:26 WIB

Ini Prakiraan Cuaca di Jateng dalam 2 Hari Kedepan, Mulai 28 April 2022

Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi cuaca ekstrem berupa hujan disertai angin dan petir. (Freepik.com)

Solopos.com, SEMARANG — Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membuat prakiraan cuaca untuk wilayah Jawa Tengah (Jateng) dalam dua hari ke depan, mulai Kamis-Jumat (28-29/4/2022). Dalam prakiraan cuaca BMKG itu, sejumlah wilayah Jateng akan dilanda cuaca ekstrem berupa hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang disertai angin kencang dan petir.

Kepala Stasiun Meteorologi Ahmad Yani Semarang, Sutikno, mengatakan berdasarkan hasil analisis dinamika atmosfer, diidentifikasi adanya bibit siklon di Samudra Hindia barat daya Jawa Barat yang mengakibatkan terjadinya belokan angin dan pola konvergensi di wilayah Jateng. Selain itu terjadi anomali suhu muka laut di Samudra Hindia selatan Jawa dan Laut Jawa yang dapat meningkatkan pertumbuhan awan hukan di beberapa daerah.

Advertisement

“Kelembaban udara yang relatif cukup tinggi turut berkontribusi terhadap pembentukan awan hujan di sebagian wilayah Indonesia. Berdasarkan kondisi itu, BMKG memprakirakan potensi curah hujan dengan intensitas sedang-lebat sertai disertai kilat/petir dan angin kencang periode 28-29 April 2022 dapat terjadi di wilayah Jateng,” tulis Sutikno, dalam keterangan tertulis, Rabu (27/4/2022).

Berikut prakiraan cuaca di Jateng dalam dua hari ke depan:

Tanggal 28 April 2022

Advertisement

Baca juga: Prakiraan Cuaca, Hujan Lebat Disertai Petir Terjadi di Jateng Besok

Cilacap, Banyumas, Purbalingga, Banjarnegara, Kebumen, Purworejo,Wonosobo, Kab./Kota Magelang, Boyolali, Klaten, Sukoharjo, Surakarta, Wonogiri, Karanganyar, Sragen, Grobogan, Blora, Kab. Semarang, Salatiga, Temanggung, Kab.Pekalongan, Pemalang, Brebes, Kab. Tegal dan sekitarnya.

Tanggal 29 April 2022

Advertisement

Cilacap, Banyumas, Purbalingga, Banjarnegara, Kebumen, Purworejo,Wonosobo, Kab./Kota Magelang, Boyolali, Klaten, Sukoharjo, Surakarta, Wonogiri, Karanganyar, Sragen, Grobogan, Blora, Kab. Semarang, Salatiga, Temanggung, Kendal, Batang, Kab.Pekalongan, Pemalang, Brebes, Kab. Tegal dan sekitarnya.

Baca juga: Waspada! Cuaca Ekstrem Terpa Jateng Selama 3 Hari, Mulai Jumat Ini

Sutikno menambahkan BMKG mengimbau masyarakat di Jateng tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem pada periode dua hari ke depan yang berpotensi menimbulkan bencana hidrometeorologi berupa banjir, banjir bandang, tanah longsor, angin kencang, dan puting beliung.

“Bagi masyarakat yang hendak memperoleh informasi terkini dengan wilayah yang lebih terperinci, dapat mengakses laman Internet resmi BMKG atau akun media sosial,” imbuhnya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif