Jateng
Jumat, 17 Februari 2023 - 21:17 WIB

Jangan Sampai Terlewat! Mulai Besok ada Festival Durian Gunungpati Semarang

Ponco Wiyono  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Informasi terkait Festival Durian Gunungpati yang terpampang di akun Instagram Pemkot Semarang. (Instagram @semarangpemkot)

Solopos.com, SEMARANG – Belum ada agenda buat akhir pekan? Datang saja ke Festival Durian Gunungpati di Kota Semarang. Acara yang digelar di Souvenir Shop Cepoko, Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang, akan berlangsung selama dua hari mulai Sabtu-Minggu (18-19/2/2023).

Camat Gunungpati, Sabar Tri Mulyono mengatakan, durian Gunungpati pernah menjadi primadona di kancah nasional. Namun hal tersebut berlangsung beberapa waktu silam, dan festival durian besok akan dijadikan momen untuk membangkitkan kembali nama besar buah berduri dari kawasan Gunungpati.

Advertisement

“Jadi festival ini digelar untuk mengenang kejayaan durian Gunungpati. Pengunjung tidak hanya akan bisa menikmati buah durian gratis, tapi bisa juga menikmati aneka masakan berbahan durian di sini,” urainya, Jumat (17/2/2023).

Sementara Ketua Shelter Cepoko, Syaiful Ansori, menambahkan gagasan awal digelarnya durian ini berasal dari petani dan pedagang durian lokal. Menurut Syaiful, durian Gunungpati selama ini memiliki nama besar namun belum memiliki ajang tersendiri untuk dipamerkan.

“Sebagai durian jawara, durian Gunungpati perlu wadah untuk mengangkat nama, dan festival besok ini waktu yang pas,” jelasnya.

Advertisement

Pengunjung juga bisa mengikuti lomba makan durian serta menyaksikan persaingan antarpetani dalam memamerkan kualitas durian biakkan mereka.

Wali Kota Semarang, Hevearita G. Rahayu direncanakan akan hadir di Festival Durian Gunungpati besok. “Jadi datanglah berduyun-duyun besok, pasti akan puas menikmati durian di sini,” tandas Camat Sabar.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif