SOLOPOS.COM - Penandatangan kerja sama antara Unnes dan PT ESRI Indonesia di Gedung FIS Unnes, Sekaran, Gunungpati, Kota Semarang, Jaten), Selasa (22/11/2016). (Unnes.ac.id)

Kampus di Semarang, Universitas Negeri Semarang (Unnes), terus berupaya mewujudkan visinya.

Semarangpos.com SEMARANG – Universitas Negeri Semarang (Unnes) kembali bekerja sama dengan pihak swasta. Kali ini giliran PT ESRI (Environmental Systems Reasearch Institute) Indonesia yang digandeng Unnes dalam pengembangan riset dan teknologi.

Promosi Aset Kelolaan Wealth Management BRI Tumbuh 21% pada Kuartal I 2024

Penandatanganan kerja sama dilaksanakan Dekan Fakultas Ilmu Sosial (FIS) Moh. Solehatul Mustofa dengan CEO PT ESRI Indonesia Achmad Istamar di Gedung FIS Unnes, Sekaran, Gunungpati, Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), Selasa (22/11/2016).

Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerjasama Prof. Sukestiyarno menyambut baik kesempatan dari PT ESRI Indonesia untuk bekerja sama dalam pengembangan riset dan teknologi untuk Unnes, khususnya bagi mahasiswa FIS. Ia juga menyampaikan kerja sama ini dilandasi kesadaran dan keinginan untuk menciptakan sinergi yang harmonis dalam kerangka Tri Dharma Perguruan Tinggi antara pihak swasta dan perguruan tinggi.

Senada, CEO PT ESRI Indonesia Achmad Istamar juga menyampaikan apresiasi atas dilaksanakannya kerja sama PT ESRI Indonesia dan Unnes. Ia mengungkapkan PT ESRI Indonesia akan menyelenggarakan workshop dan pelatihan bagi mahasiswa serta dosen di Jurusan Geografi.

Kepala Laboratorium Jurusan Geografi Juhadi menyampaikan PT ESRI Indonesia memberikan hibah perangkat lunak Arcgis Platform kepada FIS terkait dengan Ilmu Geospasial untuk kebutuhan praktikum, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Perangkat lunak Arcgis Platform tersebut dapat diperuntukkan dalam manajemen tata kota, perencanaan wilayah dan perijinan, manajemen kebencanaan, perencanaan pengembangan infrastruktur, serta manajemen sumber daya dan potensi daerah.

Laman resmi Unnes mengabarkan pula bahwa PT ESRI Indonesia juga memberikan teknologi update apabila ada pengembangan pada Arcgis Platform setiap satu tahun sekali. PT ESRI Indonesia juga memberikan dukungan pemeliharaan dan upgrade pada perangkat lunak Arcgis Platform dan disesuaikan dengan periode Lisensi yang ada. (Ginanjar Saputra/JIBI/Semarangpos.com)

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya