SOLOPOS.COM - Irjen Pol Condro Kirono akan menjabat sebagai Kapolda Jateng menggantikan Irjen Pol Nur Ali. (Lantas.polri.go.id)

Kapolda Jateng mengalami pergantian dari Irjen Pol Nur Ali kepada Irjen Condro Kirono.

Semarangpos.com, SEMARANG – Posisi pucuk pimpinan kepolisian daerah (Polda) Jateng bakal mengalami pergantian dalam waktu dekat ini. Inspektur Jenderal (Irjen) Polisi (Pol) Nur Ali yang selama ini menjabat sebagai Kepala Polda (Kapolda) Jateng akan diganti oleh Irjen Pol Nur Ali.

Promosi Siasat BRI Hadapi Ketidakpastian Ekonomi dan Geopolitik Global

Pergantian Kapolda Jateng ini disampaikan oleh Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Jawa Tengah, Komisaris Besar (Kombes) Liliek Darmanto, di Semarang, Kamis (15/4/2016).

“Telegram Rahasia dari Kapolri sudah turun, selanjutnya serah terima jabatan di Mabes Polri,” kata Liliek.

Kendati demikian, Liliek belum bisa memastikan kapan akan dilakukan acara pisah sambut kedua pejabat kepolisian itu.

Irjen Pol. Condro Kirono sebelumnya menjabat sebagai Kepala Korps Lalu Lintas Polri. Posisinya digantikan oleh Brigjen Pol. Agung Budi.

Adapun Irjen Pol. Nur Ali selanjutnya menempati jabatan baru sebagai Kepala Badan Intelijen dan Keamanan Polri menggantikan Komjen Djoko Mukti.

Selain Kapolda Jawa Tengah, terdapat empat pimpinan polda lain yang turut dimutasi, yakni Kapolda Sulawesi Selatan (Sulsel), Kapolda Banten, Kapolda Yogyakarta dan Kapolda Kalimantan Selatan.

Kapolda Sulawesi Selatan akan dijabat oleh Irjen Pol Anton Charliyan, Kapolda Banten dijabat Brigjen Pol. Ahmad Dofiri, Kapolda Yogyakarta dijabat oleh Brigjen Pol. Prasta Wahyu, serta Kapolda Kalimantan Selatan dijabat Brigjen Pol. Erwin Triwanto.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya