Jateng
Jumat, 10 Juni 2022 - 20:47 WIB

Kebakaran Landa Rumah Warga di Dekat Pasar Peterongan Semarang

Dickri Tifani Badi  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Petugas pemadam kebakaran sedang melakukan pendinginan di sebuah rumah warga yang terlalap si jago merah, Jumat (10/6). ( Solopos.com-Istimewa)

Solopos.com, SEMARANG – Peristiwa kebakaran melanda rumah seorang warga di dekat Pasar Peterongan, Kota Semarang, Jumat (10/6/2022). Rumah yang dilahap si jago merah, julukan untuk kebakaran itu milik Djanatun.

Akibat kebakaran itu, korban diprediksi mengalami kerugian mencapai Rp150 juta rupiah.

Advertisement

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Semarang, Trijoto, menyebutkan kebakaran itu bermula dari atas plafon rumah. Api kemudian menjalar ke almari di dalam kamar hingga merembet ke seluruh bagian rumah.

“Kemudian almari terbakar dan plafon asal api juga terbakar sampai hampir membakar seluruh rumah,” ujar Trijoto, Jumat (10/6/2022).

Beruntung, peristiwa kebakaran itu segera diketahui warga. Mereka pun langsung melaporkan peristiwa itu ke Dinas Pemadam Kebakaran Kota Semarang.

Advertisement

Baca juga: Asal-Usul Lumpia Semarang: Ada Cinta di Tiap Gigitan

Mendapat laporan adanya peristiwa kebakaran, petugas pun langsung mengerahkan empat mobil damkar dan 23 personel. Tak selang beberapa lam, api yang membakar rumah milik warga di dekat Pasar Peterongan Semarang ini pun berhasil dipadamkan.

“Api bisa dipadamkan sekitar pukul 14.00 WIB,” ujarnya.

Advertisement

Trijoto mengaku belum bisa memastikan penyebab kebakaran tersebut. Namun, ia menyatakan tidak ada korban jiwa dalam insiden kebakaran tersebut. Selain itu, Dinas Pemadam Kebakaran Semarang juga memastikan rumah milik Djanatun itu terbakar hampir 90 persen. “Kerusakan rumah hampir 90%,” ungkapnya

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif