Jateng
Sabtu, 26 Maret 2016 - 21:50 WIB

KECELAKAAN AIR : Warga Susukan Tenggelam, Ditemukan Tewas Tersangkut Batu

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi warga tenggelam.(JIBI/Solopos/Dok.)

Kecelakaan air menimpa pemancing asal Susukan, Kabupaten Semarang.

Semarangpos.com, UNGARAN — Sempat hilang selama sehari, Soked, 30, warga Wates RT 004/RW 004, Gentan, Susukan, Kabupaten Semarang, akhirnya ditemukan dalam kondisi tewas, Sabtu (26/3/2016) sore. Soked ditemukan Tim SAR gabungan dalam keadaan tersangkut batu di aliran Sungai Gentan.

Advertisement

Sebelumnya, Soked dilaporkan hilang setelah hanyut di Sungai Gentan, Jumat (24/3/2016) sore. Sebelum mengalami peristiwa nahas itu, Soked dikabarkan tengah memancing di Sungai Gentan yang alirannya deras pascahujan.

Tim SAR Gabungan yang terdiri atas anggota Basarnas Kantor SAR Semarang, BPBD, Baguna, IOF, Sarda serta Buser pun langsung melakukan pencarian terhadap warga tenggelam korban kecelakaan air itu. Pencarian dilakukan dengan cara penyisiran di sepanjang sungai dengan menggunakan perahu karet dan berjalan di tepian.

Nyatanya, pencarian warga tenggelam korban kecelakaan air itu baru membuahkan hasil sehari kemudian. Tepatnya pada Sabtu sore, pukul 16.00, Tim SAR Gabungan baru mampu menemukan jasad korban. “Tubuh korban kami temukan dalam posisi tersangkut batu,” ujar salah satu petugas Basarnas kantor SAR Semarang, Hadad, dalam rilis yang diterima Semarangpos.com, Sabtu malam.

Advertisement

“Penemuan 15 km dari titik korban hanyut, di dusun Mejing,” imbuh Hadad terkait warga tenggelam korban kecelakaan air itu.

 

 

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif