SOLOPOS.COM - Ilustrasi kecelakaan lalu lintas (Dok/JIBI/Solopos)

Kecelakaan lalu lintas kembali melibatkan BRT Trans Semarang.

Semarangpos.com, SEMARANG – Kecelakaan lalu lintas kembali menimpa Bus Rapid Transit (BRT) Trans Semarang. Kali ini kecelakaan tersebut terjadi di perbatasan Kota Semarang-Kabupaten Kendal, dekat Taman Margasatwa Mangkang, Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), Rabu (3/5/2017).

Promosi Kuliner Legend Sate Klathak Pak Pong Yogyakarta Kian Moncer Berkat KUR BRI

Kecelakaan itu pun membuat warganet menuding sopir BRT Trans Semarang sebagai biang keladi. Pasalnya, menurut netizen, sopir BRT Trans Semarang itu kerap ugal-ugalan dalam mengemudikan bus dan juga tak mempedulikan keselamatan pengguna jalan lain.

Dalam grup Facebook Media Informas Kota Semarang (MIK Semar), netizen ramai mencibir para sopir BRT Trans Semarang. “Trans saiki ugal2an. Jalan raya koyok dewe seng duwe,” tulis pengguna akun Facebook Hakim B.

“Bus trans sopire arogan,” timpal pengguna akun Facebook.

Tak sedikit juga yang mencibir pihak pengelola yang mereka anggap tak serius dalam menguji kelayakan para sopir untuk mengemudikan salah satu alat tranportasi andalan warga Semarang tersebut. “Saran kalau bisa sopirnya dididik dulu ditempa di lembaga pendidikan,” ungkap pengguna akun Facebook Aan Yudhistira.

Netizen juga mengungkapkan rasa geram mereka karena BRT Trans Semarang kerap terlibat kecelakaan. Sebelumnya, BRT Trans Semarang memang pernah beberapa kali terlibat kecelakaan lalu lintas. [Baca juga: Baru Diluncurkan, BRT Koridor VI Tabrakan]

Padahal, kecelakaan di dekat Taman Margasatwa Mangkang tersebut terjadi bukan saat BRT Trans Semarang melaju kencang, melainkan saat BRT Trans Semarang hendak menyeberang dan justru tertabrak truk dari belakang.

Pengguna akun Facebook Ade Bhakti yang mengaku sebagai Kasubbag TU BLU Trans Semarang memaparkan kronologi kecelakaan tersebut.

Menurut pemaparannya, kecelakaan terjadi saat BRT Trans Semarang menyeberang jalan dan hendak memutar ke arah Terminal Mangkang. Namun dari belakang melaju sebuah truk yang mendahului sebuah mobil SUV dan akhirnya menabrak BRT Trans Semarang. “Truk dari belakang Avanza tidak mengurangi kecepatan sama sekali, entah rem blong atau human error, Truk nyrempet avanza sebelum nabrak bus Trans Semarang,” tulis pengguna akun Facebook Ade Bhakti.

Ade juga menambahkan kecelakaan yang melibatkan salah satu alat tranportasi andalan warga Semarang itu sudah ditangani Unit Laka Lantas Polres Kendal karena lokasi kejadian sudah masuk wilayah Kabupaten Kendal. Ade meminta netizen untuk tidak melontarkan spekulasi yang belum jelas kebenarannya, terlebih dengan menyalahkan pihak tertentu, yakni sopir BRT Trans Semarang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya