Jateng
Kamis, 1 Desember 2016 - 22:50 WIB

KECELAKAAN SEMARANG : Pengendara Motor Tewas Terlindas Truk di Mangkang

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Jasad korban kecelakaan lalu lintas di jalur jalan Semarang-Kendal, Mangkang, Kota Semarang, Jateng, Kamis (1/12/2016) malam. (Facebook.com-Iyunk Inayha)

Kecelakaan lalu lintas tragis terjadi di kawasan Mangkang, Kota Semarang.

Semarangpos.com, SEMARANG – Kecelakaan lalu lintas terjadi di jalur jalan Semarang-Kendal, Mangkang, Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), Kamis (1/12/2016) malam. Kecelakaan lalu lintas itu menewaskan seorang pria pengendara sepeda motor setelah terlindas truk.

Advertisement

Informasi kecelakaan tersebut dipaparkan beberapa saksi mata melalui grup Facebook Liputan Kendal Terkini. Salah seorang member grup yang menggunakan akun Facebook Iyunk Inayha mengabarkan bahwa kecelakaan tersebut melibatkan sebuah sepeda motor dan truk.

Pengendara sepeda motor yang belum diketahui identitasnya itu meninggal dunia di lokasi kecelakaan setelah terlindas truk. “Kecelakaan ng Mangkang. Motor kelindes [truk] tronton. Korban meninggal,” tullisnya pada dinding grup.

Ia juga mengunggah sebuah foto yang menunjukkan jasad korban kecelakaan tersebut di kolom komentar. Jasad yang tertutup daun pisang itu terlihat bersimbah darah karena mengalami luka di bagian kepala yang cukup parah.

Advertisement

Pengguna akun Edy Purwanto menjelaskan bahwa kronologi kecelakaan tersebut berawal saat pengendara sepeda motor melaju dari arah Kabupaten Kendal menuju arah Kota Semarang. Sesampainya di kawasan tersebut, sepeda motor oleng hingga terjatuh karena jalan yang tidak rata.

Malang tak dapat ditolak, sebuah truk yang melaju di jalur yang sama tak kuasa menahan laju hingga melindas pengendara motor tersebut. Pengguna akun Mita Mamahe Mega mengungkapkan bahwa pengendara motor yang tewas itu tidak memakai helm saat berkendara. Diduga, sebelum terlindas truk, kepala pengendara sepeda motor itu sempat terbentur aspal hingga mengalami luka.

Ucapan doa dan duka cita membanjiri kolom komentar di kiriman tersebut. ” Innalillah.. Semoga korban/jenazah diberikan tempat yang layak. Amiin yra,” tulis pengguna akun Putra Sadewa Bokingken. Berdasarkan pantauan Semarangpos.com, hingga Kamis (1/12/2016) pukul 20.50, kiriman tentang kecelakaan tersebut sudah dibanjiri 112 komentar. (Ginanjar Saputra/JIBI/Semarangpos.com)

Advertisement

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif