SOLOPOS.COM - indonesiawebsolusi.com

Kanalsemarang.com, KUDUS – Sejumlah anggota DPRD Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, melakukan kunjungan kerja untuk kedua kalinya setelah dilantik sebagai anggota dewan masa bakti 2014-2019 pada 21 Agustus 2014 dengan tujuan dua kabupaten di Jawa Timur.

Menurut Sekretaris Dewan DPRD Kudus Yuli Kasiyanto di Kudus, Kamis, agenda kunjungan kerja anggota Badan Anggaran (Banggar) dan Badan Legislasi (Baleg) DPRD Kudus dilaksanakan Rabu (29/10/2014) dan Kamis (30/10/2014).

Promosi BRI Meraih Dua Awards Mobile Banking dan Chatbot Terbaik dalam BSEM MRI 2024

Puluhan anggota dewan tersebut, kata dia, berangkat dari Kudus pada Selasa (28/10/2014) setelah rapat paripurna dengan agenda laporan komisi-komisi dilanjutkan penandatangan rancangan keputusan DPRD tentang persetujuan atas Ranperda APBD Perubahan 2014 dan berita acara persetujuan bersama Bupati Kudus dan DPRD Kudus.

Adapun jumlah anggota Banleg yang ikut dalam kunjungan kerja tersebut, kata dia, sekitar 24 orang, sedangkan anggota Banleg sekitar 17 orang.

Kabupaten yang akan dikunjungi, yakni Kabupaten Magetan dan Tuban. “Kunjungan kerja mereka memang dipilih waktu yang tidak ada agenda penting di Kudus, seperti pembahasan rancangan APBD 2015 karena hingga kini draf belum diterima dewan,” ujarnya.

Kunjungan kerja tersebut, lanjut dia, dalam rangka menimba ilmu, khususnya bagi anggota DPRD Kudus yang baru, sedangkan bagi anggota dewan yang lama sebagai penyegaran.

“Anggota dewan yang baru tentunya butuh tambahan pengetahuan, terutama sesuai bidang tugasnya selama lima tahun mendatang. Salah satunya lewat kunjungan kerja tersebut,” ujarnya.

Anggaran untuk kunjungan kerja tersebut, lanjut dia, mencapai seratusan juta lebih. Terkait dengan pembahasan RAPBD 2015, kata dia, jadwal pembahasannya sudah dirancang, meskipun sampai sekarang belum menerima draf RAPBD 2015 dari pihak eksekutif.

“Jika sudah diterima, tentunya jadwal yang ada akan disesuaikan sehingga diharapkan dewan secepatnya melakukan pembahasan,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya