Jateng
Senin, 7 Desember 2015 - 21:50 WIB

KONTES MODIFIKASI : Tiga Pemenang Kontes Honda Modifikasi Diberangkatkan ke Jepang

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Tiga pemenang Honda Modif Contest (HMC) 2015 yang akan diberangkatkan ke Jepang. (istimewa)

Kontes Modifikasi dalam Honda Modif Contest (HMC) 2015 telah menetepkan pemenangnya yang siap diberangkan ke Jepang.

Kanalsemarang.com, SEMARANG-PT Astra Honda Motor (AHM) memberangkatkan tiga pemenang Honda Modif Contest (HMC) 2015 ke The 24th Annual Mooneyes Yokohama Hot Rod Custom Show 2015 di Pacifico Yokohama, Jepang.

Advertisement

Ketiga pemenang HMC 2015 tersebut adalah Andre Wiguna dari kelas Matic National Champion (Vario 2007), Hendra Agus yang berlomba di kelas Cub and Sport National Champion (Tiger 2010), dan Ivan Jeriko di kelas Free for All National Champion (Vario 2007).

Mereka akan menyaksikan langsung The 24th Annual Mooneyes Yokohama Hot Rod Custom Show yang merupakan salah satu festival motor modifikasi bergengsi di duni.

Ajang ini diikuti oleh berbagai modifikator ternama berprestasi dunia. Dalam ajang ini, ketiga modifikator HMC 2015 dapat mengasah kemampuannya dengan menimba pengalaman dari para modifikator papan atas negara-negara Asia.

Advertisement

“Ini merupakan upaya perusahaan untuk mendukung kreativitas generasi muda agar terus memberikan karya-karya terbaiknya di bidang modifikasi,” kata GM Marketing Planning & Analysis AHM Agustinus Indraputra dalam rilis kepada kanalsemarang.com, Senin (7/12/2015).

Selama berada di Jepang, lanjut dia, mereka tidak hanya akan menimba ilmu di ajang modifikasi bergengsi mooneyes, mereka juga diajak melihat perjalanan pengembangan sepeda motor Honda di Honda Collection Hall serta mengikuti workshop di Bratstyle di Jepang.

“Sejalan dengan semangat Satu Hati, kami terus berusaha mendukung anak bangsa menghadirkan karya terbaik dan berkualitas. Ketiga pemenang HMC 2015 diharapkan pulang ke Tanah Air dengan beragam ide modifikasi berkelas dunia, selanjutnya dapat berkarya dengan sepeda motor Honda, yang memang sudah terbukti mudah dimodifikasi,” bebernya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif