Jateng
Rabu, 6 September 2017 - 12:25 WIB

KPK Geledah Kantor KSOP Tanjung Emas di Semarang

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kantor KSOP Kelas I Tanjung Emas di Semarang didatangi KPK, Rabu (6/9/2017). (Imam Yuda S./JIBI/Semarangpos.com)

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mendatangi Kantor KSOP Tanjung Emas.

Semarangpos.com, SEMARANG – Petugas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mendatangi Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas I Tanjung Emas, Semarang, Rabu (6/9/2017).

Advertisement

Belum diketahui secara pasti maksud dan tujuan kedatangan lembaga antirusuah. Dugaan sementara, kedatangan KPK terkait operasi tangan tangan (OTT) yang beberapa waktu lalu dilakukan kepada Dirjen Hubungan Laut (Hubla) Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Antonius Tonny Budiono.

Salah satu petugas keamanan Kantor KSOP Tanjung Emas, Sandy Kurniawan, menyebutkan KPK datang sekitar pukul 10.00 WIB. (baca: Terkait Suap Dirjen Hubla, Kepala KSOP Tanjung Emas Siap Diperiksa)

“Mereka datang dengan menggunakan tiga mobil. Jumlah orangnya banyak, dikawal anggota Brimob juga,” ujar Sandy saat berbincang dengan Semarangpos.com, Rabu.

Advertisement

Pantauan Semarangpos.com di lokasi, tak terlihat tanda-tanda kedatangan KPK dari luar Kantor KSOP Tanjung Emas. Kantor yang berdekatan dengan Pos I Pelabuhan Tanjung Emas itu tampak lenggang.

Sandy menuturkan petugas KPK datang dan langsung masuk ke ruangan Kepala KSOP Tanjung Emas, Gajah Rooseno. Selama hampir dua jam atau hingga pukul 12.00 WIB, baik petugas KPK maupun Gajah belum juga keluar dari ruangan tersebut.

“Enggak tahu ngapain. Masih di ruangan sejak tadi,” tutur Sandy.

Advertisement

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif