SOLOPOS.COM - Wisata Saloka Theme Park yang berada di Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang. (Istimewa)

Solopos.com, SEMARANG — Tempat wisata dengan wahana tematik serta mengangkat budaya lokal Jawa Tengah, Saloka Theme Park, ternyata tidak hanya menjadi destinasi wisata andalan di Jawa Tengah.

Selama empat tahun berdiri, Saloka Theme Park juga sudah mengantongi berbagai penghargaan.

Promosi Kuliner Legend Sate Klathak Pak Pong Yogyakarta Kian Moncer Berkat KUR BRI

Taman rekreasi yang berada di Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang, ini terus berkembang mulai dari tahun 2019 yang diawali dengan perolehan penghargaan dari Pariwisata Award sebagai New Comers Top Service Excellent, kemudian disusul dengan perolehan dari Lembaga Prestasi Indonesia Dunia (LEPRID).

Saloka Theme Park meraih penghargaan LEPRID atas pelestarian kebudayaan lokal Jawa Tengah yang diangkat melalui pertunjukkan spektakuler Baru Klinthing yang menggabungkan multimedia dan water fountain dengan mengangkat legenda rakyat terkenal yang berasal dari danau Rawa Pening yaitu Baru Klinthing.

Ketua umum LEPRID, Paulus Pangka mengatakan pertunjukkan tersebut merupakan pertama dan satu-satunya di Indonesia.

Memasuki 2020, Saloka memperoleh penghargaan Solo Best Brand and Innovation Award 2020 sebagai Merek Terbaik di Solo pada kategori Innovation Wahana Wisata Keluarga.

Selain itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI juga melakukan penilaian dan verifikasi oleh Lembaga Sertifikasi dan menyatakan bahwa Saloka telah memenuhi CHSE Standards (Cleanliness, Health, Safety, and Environmental Sustainability) hingga berhasil mendapatkan kategori Memuaskan.

Tahun lalu, tepatnya pada September 2022, penghargaan Anugerah Pariwisata Jawa Tengah juga jatuh kepada Saloka Theme Park sebagai Taman Wisata Terbaik.

“Sebagai penutup akhir tahun 2023, Saloka akan melakukan pemecahan Rekor MURI di pekan highseason Nataru tepatnya di tanggal 16 Desember 2023,” Marketing & Partnership Manager, Ungkap Haryo Priambodo.

Haryo menambahkan, seiring dengan banyaknya penghargaan yang diraih, Saloka akan terus berkembang dengan tetap mengangkat budaya lokal Jawa Tengah seperti yang akan dilakukan di akhir tahun ini dengan konsep Kampung Natal Saloka.

Tentang SALOKA

SALOKA merupakan Theme Park pertama dan terbesar di Jawa Tengah, memiliki 25 wahana dengan luas area lebih dari 12 Ha.

Bertempat di Lopait, Tuntang, Kabupaten Semarang, SALOKA menyediakan wahana hiburan tematik dan edukatif berbasis legenda rakyat Jawa Tengah.

SALOKA dikembangkan dan dibangun oleh tim berpengalaman dengan lisensi Internasional, sehingga memenuhi standar keamanan.

Untuk informasi selengkapnya, langsung cek media sosial Saloka @salokapark dan di situs www.salokapark.com.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya