SOLOPOS.COM - Penyerang sekaligus kapten PSIS Semarang, Johan Yoga Utama (depan), melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Persipur Purwodadi pada laga Liga 2 di Stadion Krida Bakti, Purwodadi, Sabtu (22/4/2017). (Instagram @psisofficial)

Liga 2, salah satu laga pekan ini akan menampilkan duel antara PSIS Semarang kontra Persipur Purwodadi.

Semarangpos.com, SEMARANG – PSIS Semarang memasang target tinggi saat menjamu Persipur Purwodadi pada laga lanjutan Liga 2 Grup 4 di Stadion Jatidiri, Semarang, Rabu (19/7/2017) sore. Tak hanya meraih poin penuh, skuat besutan Subangkit juga bertekad meraih kemenangan besar kontra Laskar Petir, julukan Persipur.

Promosi Tenang, Asisten Virtual BRI Sabrina Siap Temani Kamu Penuhi Kebutuhan Lebaran

Hasil sempurna akan membuat PSIS semakin mengukuhkan posisinya di puncak klasemen Grup 4 Liga 2. Saat ini PSIS memang tengah berada di posisi capolista dengan torehan 16 poin hasil dari lima kemenangan, sekali seri, dan sekali kalah.

Namun, posisi itu masih bisa disalip rival sengitnya, Persis Solo, yang juga mengoleksi 16 poin di posisi kedua. Persis hanya kalah dalam segi agresivitas gol dibanding PSIS Semarang. Persis mengoleksi 10 gol dan kebobolan dua gol, sementara PSIS lebih produktif dengan torehan 12 gol dan kemasukan empat kali.

Kondisi ini pun membuat PSIS wajib meraih kemenangan telak saat menjamu Persipur nanti. Skema permainan 4-3-3 yang pada laga sebelumnya membuat PSIS sukses membantai Persiba Bantul 5-0, sepertinya akan kembali diterapkan Subangkit saat anak asuhannya menjamu Laskar Petir nanti.

“Strategi yang kami gunakan masih sama saat melawan Persiba Bantul pekan lalu [Jumat, 14 Juli 2017]. Namun kami harus ekstra hati-hati karena lini sayap Persipur dalam beberpa pertandingan bermain bagus,” ujar Subangkit saat dihubungi Semarangpos.com, Selasa (18/7/2017)

Subangkit sadar tidak mudah mengalahkan Persipur. Skuat besutan Wahyu Teguh itu diperkirakan akan menerapkan negatif football atau bertahan.

Oleh karenanya, ia pun meminta para pemainnya untuk bermain sabar agar mampu membongkar pertahanan Persipur.

“Para pemain jangan tergesa-gesa, harus sabar, agar lini belakang Persipur terpancing keluar dari jantung pertahanan. Setelah ada celah, baru kita eksekusi,” beber Subangkit.

Laga kontra Persipur ini merupakan yang kali kedua akan dilakoni PSIS di kompetisi Liga 2. Pada laga sebelumnya, yang digelar di kandang Persipur, PSIS mampu meraih kemenangan dengan skor 2-1.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya