SOLOPOS.COM - ilustrasi (wikipedia)

Makanan khas daerah Wonosobo, Carica baik untuk pencernaan.

Kanalsemarang.com, SEMARANG-Carica atau pepaya gunung, dengan nama ilmiah vasconcellea cundinamarcensis adalah salah satu jenis pepaya yang dapat hidup di dataran tinggi basah 1.500-3.000 meter di atas permukaan laut.
Tanaman yang berasal dari dataran tinggi Andes, Amerika Selatan tersebut ternyata cocok dibudidayakan di wilayah Wonosobo Jawa Tengah (Jateng).

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Ukuran tinggi pohon carica rata-rata antara 1-2 meter dan tidak berkayu, mirip dengan pohon pepaya biasa, tapi mempunyai cabang yang lebih banyak.

“Pepaya carica hidupnya di dataran tinggi yang di Wonosobo, kalau dunia adanya dataran tinggi Andes, di Amerika Selatan,” kata Trisila pemilik perusahaan Yuasafood Berkah Makmur Wonosobo yang membudidayakan pepaya carica seperti dikutip jatengprov.co.id, Jumat (4/12/2015).

Buah carica cocok dikonsumsi oleh orang yang memiliki masalah perut lemah terhadap buah-buahan karena mempunyai sifat memperbaiki pencernaan.

Buah pepaya gunung ini, lanjut Trisila, dapat diolah menjadi berbagai makanan olahan seperti sirup, jus, manisan dan selai.
Pembuatan olahan makanan ini cukup sederhana, dari pengupasan buah carica sampai ke teknik packing yang mempunyai daya tahan terhadap makanan sendiri-sendiri.

Dia menjelaskan buah carica dikupas untuk menghilangkan getahnya, kemudian dicuci bersih. Buah selanjunya dipotong jadi dua kemudian buah dipotong-potong kecil, dimasak dan dikemas sesuai pesanan.

Sedangkan biji carica yang menyerupai buah markisa dapat diekstrak sebagai bahan pembuatan sirup.

”Pengemasan carica sendiri terdapat tiga cara yakni dengan plastik memiliki daya tahan makanan selama satu tahun, dengan kaca dapat tahan dua tahun, dan kemasan kaleng yang bertahan sampai tiga tahun,” bebernya.
Trisula mengaku setiap hari dapat memproduksi satu ton carica untuk memenuhi kebutuhan pasar di pulau Jawa dan Kalimantan, Papua, serta Sumatra.

”Kami masih menjajaki pasar internasional. Mohon bantuan dari pemerintah,” harapnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya