SOLOPOS.COM - Mantan Bupati Batang, Wihaji. (Sumber: Batangkab.go.id)

Solopos.com, SEMARANG – Mantan Bupati Batang yang juga Ketua Harian DPD Partai Golkar Jawa Tengah (Jateng), Wihaji, masuk dalam bursa calon gubernur Jateng yang diusung partai berlambang pohon beringin itu. Menanggapi hal itu, Wihaji pun menyerahkan keputusan sepenuhnya kepada jajaran pengurus partainya.

“Ada beberapa kader terbaik yang ditugaskan DPP untuk koordinasi, konsolidasi, maupun bekerja di Jateng. Tapi, nnti akan dievaluasi lagi untuk secepatnya ditunjuk, karena calonnya kan ada empat,” ujar Wihaji kepada Solopos.com, Kamis (28/3/2024).

Promosi Oleh-oleh Keripik Tempe Rohani Malang Sukses Berkembang Berkat Pinjaman BRI

Kendati menyebut ada empat nama yang masuk bursa calon gubernur Jateng untuk Pilgub 2024, Wihaji menolak untuk memperinci satu per satu kandidat tersebut. Meski demikian, ia membenarkan jika dari empat nama itu salah satunya adalah dirinya.

“Iya, salah satunya yang ditugasi saya. Kami selaku kader ya yang penting menngerjakan, tapi keputusan nanti tetap ada di tangan Ketua Umum [DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto],” ujarnya.

Berdasarkan informasi yang diperoleh Solopos.com, dari empat nama yang masuk bursa calon gubernur Jateng dari Golkar itu tiga di antaranya adalah mantan Bupati Karanganyar yang juga Sekretaris DPD Partai Golkar Jateng, Juliyatmono; Ketua DPD Partai Golkar Jateng, Panggah Susanto, dan Wihaji.

Sementara satu nama lagi hingga kini masih menjadi teka-teki. Meski demikian, ada kemungkinan satu nama itu adalah Bupati Kendal, Dico M. Ganinduto.

Dico selama ini kerap disebut-sebut sebagai salah satu calon yang berpotensi maju dalam Pilgub Jateng 2024. Ia disebut mendapat dukungan dari kaum milenial dan juga memiliki kedekatan dengan Wali Kota Solo yang juga calon wakil presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka.

Kendati demikian, Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Golkar Jateng, Iqbal Wicaksono, menyebut baru ada tiga nama yang diusung maju Pilgub Jateng. Ketiga nama itu yaakni Panggah, Juliyatmono, dan Wihaji.

“Masih tiga itu [Panggah, Juliyatmono, Wihaji]. Kemudian bupati/walikota dari Golkar yang kepingin [maju Pilgub] juga kita beri kesempatan. Namun demikian, kita berharap bahwa bupati yang masih [periode] sekali lebih baik mantapkan daerahnya dulu, seperti Dico. Tapi kalau ingin ya silakan,” ujar Iqbal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya