SOLOPOS.COM - Kue clorot khas Purworejo. (Istimewa/visitjawatengah.jatengprov.go.id)

Solopos.com, PURWOREJO — Bagi masyarakat yang tinggal di Purworejo, Jateng tentunya sudah tak asing lagi dengan kue clorot. Kue khas Purworejo ini termasuk dalam kategori kue basah.

Kue clorot khas Purworejo memiliki cita rasa legit dan memiliki banyak ciri khas. Dilihat sekilas saja sudah menarik dan membuat penasaran untuk segera mencicipinya. Tidak heran banyak yang nagih setelah mencobanya.

Promosi Simak! 5 Tips Cerdas Sambut Mudik dan Lebaran Tahun Ini

Melansir dari berbagai sumber, jajanan ini berbahan dasar tepung beras yang dibungkus dengan janur atau daun kelapa muda berbentuk kerucut seperti es krim. Bungkus clorot terbuat dari daun kelapa muda yang telah dibuang tulang daunnya. Lalu diuleni sedemikian rupa dengan bagian bawah runcing dan terkunci.

Langkah selanjutnya membuat adonan clorotnya yang terbuat dari tepung beras, gula merah, santan, dan sedikit tepung kanji. Gula merah, santan, dan daun pandan direbus dahulu hingga matang. Kemudian rebusan tadi dituangkan ke dalam wadah yang berisi tepung beras dan tepung kanji secara perlahan.

Berikutnya, adonan tersebut dimasukkan ke janur yang sudah dibentuk kerucut tadi. Saat proses memasukkan adonan ini harus tepat dan sangat perlu kehati-hatian. Adonan tersebut cukup dimasukkan sebanyak tiga per empat dari tinggi bungkus kerucut.

Mengisinya tidak perlu sampai penuh karena nanti akan mengembang saat dikukus. Selanjutnya clorot dikukus selama 30 menit. Setelah matang, jajanan clorot sudah bisa disajikan untuk dinikmati.

Cara menikmatinya juga tak kalah unik. Meski bentuknya mirip es krim, tentu cara makannya berbeda. Cara makan kue clorot yang benar adalah cukup menekan ujung kerucut yang bertekstur kenyal sampai isinya keluar.

Nantinya, clorot akan keluar dan bisa langsung dimakan. Penyajian kue clorot Purworejo cocok disandingkan bersama minuman hangat untuk mengimbangi rasa manis. Misalnya saja sambil minum kopi atau teh agar dapat memberikan kehangatan yang membuat suasana menjadi rileks.

Kalau berkunjung ke Purworejo jangan lupa mencicipi jajanan legendaris ini ya! Anda bisa menemukan clorot diberbagai penjual jajanan tradisional Purworejo, salah satunya seperti di Pasar Grabag, Kecamatan Grabag. Harga seikat yang berisi sepuluh biji clorot dibanderol dengan harga sekitar Rp8.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya