Jateng
Minggu, 26 Maret 2023 - 14:15 WIB

Mencicipi Menu Buka Puasa Irit di Angkringan Cuprit Semarang, Ada Nasi Tewel

Ponco Wiyono  /  Ponco Suseno  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Angkringan Cuprit di Jl. Sriwijaya Kota Semarang. (Istimewa)

Solopos.com, SEMARANG — Cari buka puasa irit di Kota Semarang? Coba ke sini. Namanya Angkringan Cuprit, letaknya di Jalan Sriwijaya 29 atau persis di halaman parkir Taman Budaya Raden Saleh (TBRS).

Sebagaimana kedai nasi kucing pada umumnya, Angkringan Cuprit juga menyajikan menu khas angkringan seperti gorengan, satai-sataian, dan nasi bungkus.

Advertisement

Tidak hanya itu, pengunjung bisa memesan makanan ringan sampai berat, seperti mendoan, bakwan, tahu isi, kentang goreng, roti bakar, cireng, kentang goreng, dan keju aroma, serta pisang plenet.

Menurut sang pengelola, Muhammad Maulana Machmudin, meski membawa nama angkringan yang khas dengan kedai sederhana, Angkringan Cuprit nyatanya menawarkan konsep agak berbeda.

Advertisement

Menurut sang pengelola, Muhammad Maulana Machmudin, meski membawa nama angkringan yang khas dengan kedai sederhana, Angkringan Cuprit nyatanya menawarkan konsep agak berbeda.

“Kami buat lokasinya supaya terasa luas, bersih, dan tertata. Parkirnya pun luas. Pengunjung tidak perlu khawatir kalau ke sini enggak dapat tempat duduk bahkan sampai berdiri,” kata Maulana, Sabtu (25/3/2023).

Peminat menu bakar-bakaran pun boleh memesan kepada pelayan agar makanan mereka dipanaskan lagi dengan bara yang menyala. Hebatnya, tidak ada tambahan biaya untuk permintaan bakar satai.

Advertisement

Tidak hanya mi instan yang ditawarkan sebagai teman nasi bungkus. Angkringan Cuprit juga menawarkan nasi goreng dan menu spesial, yakni nasi tewel. Makanan ini disebut spesial lantaran berasal dari kampung halaman Maulana.

“Itu nasi khas Kabupaten Pati. Saya jadikan menu sekaligus saya ingin kenalkan ke masyarakat Semarang,” katanya lagi.

Nasi tewel adalah masakan khas Pati berbahan dasar tewel atau nangka muda dimasak dengan santan sebagai kuah sayur.

Advertisement

Maulama menambahkan, semua menu makanan dibanderol bersahabat, mulai Rp2.000 sampai Rp15.000. Anda yang masih bingung mau buka apa, tak ada salahnya datang ke Angkringan Cuprit dan mencoba menu andalan yang disediakan.

“Kami juga siap melayani komunitas atau kegiatan nonton bareng (nonbar). Tersedia layar LCD dan sound system. Kalau tertarik langsung saja DM Instagram kami di @angkringan_cuprit,” tutur Maulana berpromosi.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif