SOLOPOS.COM - JIBI/Harian Jogja/Bisnis Indonesia Ilustrasi

Harianjogja.com, CILACAP—Hujan dengan intensitas ringan hingga sedang mengguyur sejumlah ruas jalan nasional di jalur selatan Jawa Tengah pada Jumat (25/7/2014).

Kepala Kelompok Teknisi Stasiun Meteorologi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Cilacap Teguh Wardoyo mengatakan bahwa hujan dengan intensitas ringan hingga sedang itu terjadi akibat pengaruh palung tekanan rendah yang muncul di selatan Jawa.

Promosi BI Rate Naik Jadi 6,25%, BRI Optimistis Pertahankan Likuiditas dan Kredit

Menurut dia, palung tekanan rendah tersebut memanjang dari Australia bagian barat hingga Samudra Hindia barat daya Sumatra.

“Palung tersebut sudah hampir satu minggu dan cenderung stasioner. Akibatnya, wilayah Jateng selatan berpotensi hujan ringan hingga sedang pada malam hingga pagi hari,” katanya.

Oleh karena itu, dia mengimbau pemudik khususnya yang bersepeda motor untuk berhati-hati dalam perjalanan karena kondisi jalan menjadi licin akibat diguyur hujan.

Sementara itu, arus kendaraan di ruas Sampang-Buntu yang datang dari arah barat (Bandung) dilaporkan sempat tersendat akibat kecelakaan beruntun yang melibatkan sebuah mobil Suzuki carry bak terbuka berpelat nomor F-8470-GH, Toyota Innova berpelat nomor B-2208-ID, Toyota Yaris berpelat nomor B-8645-QO, dan bus pariwisata berpelat nomor S-7228-UA.

Kendati demikian, kecelakaan beruntun yang terjadi saat hujan tersebut tidak menimbulkan korban jiwa dan seluruh penumpang bus pariwisata dipindahkan ke bus wisata lain yang kebetulan sedang melintas di tempat itu. (JIBI/SOLOPOS/Ant)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya