SOLOPOS.COM - Ilustrasi upacara serah terima jabatan (sertijab) yang dipimpin Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Jaswandi. (JIBI/Semarangpos.com/Istimewa)

Mutasi TNI dialami sejumlah pejabat di jajaran Kodam IV Diponegoro.

Semarangpos.com, SEMARANG – Sembilan perwira menengah (pamen) di lingkungan Kodam IV Diponegoro mengalami mutasi ke posisi baru dan digantikan para pejabat lain TNI AD yang sebelumnya juga bertugas di lingkungan Kodam IV Diponegoro. Panglima Komado Daerah Militer (Pangdam) IV Diponegoro, Mayjen TNI Jaswandi, Selasa (11/10/2016) siang, memimpin langsung upacara serah terima jabatan (sertijab) mutasi pejabat TNI AD itu di Serambi Kehormatan Makodam IV Diponegoro, Watugong, Kota Semarang.

Promosi Digitalisasi Mainkan Peran Penting Mendorong Kemajuan UMKM

Satu dari sembilan pejabat TNI yang menjalani mutasi itu adalah Kolonel Inf. Senmart Tonda yang sebelumnya menjabat Aster Kasdam IV Diponegoro kini menjadi anggota Staf Ahli Pangdam IV Diponegoro Bidang Manajemen Sishanneg menggantikan Kolonel Inf. Totok Supriantono. Lainnya, Kolonel Kav. Puji Setiono yang semula bertugas sebagai Dandim 0733/BS Semarang kini menjabat sebagai Aster Kasdam IV Diponegoro. Sementara itu, posisi Dandim 0733/BS diberikan kepada Kolonel Inf. Zainul Bahar yang semula menjabat Kapendam IV Diponegoro.

Posisi Kapendam selanjutnya dialihkan kepada Kolonel Inf Dwi Endro Sasongko yang sebelumnya menjabat sebagai Kasi Pers Korem 072 Pamungkas/Yogyakarta. Katopdam IV Diponegoro yang semula diisi Kolonel Ctp. Nursahid kali ini dilimpahkan ke Letkol Ctp. Agus Somantri Sugarma. Sedangkan posisi Dandintel Kodam IV Diponegoro diberikan kepada Letkol Inf. Sentot Dwi Purnomo yang menggantikan Letkol Kav. Herman Taryaman.

Pangdam menjelaskan perubahan jabatan di lingkungan Kodam IV Diponegoro ini merupakan hal yang biasa dan merupakan bagian dinamika pembinaan personel dan organisasi TNI. Oleh karenanya, ia pun berharap perubahan struktural ini dapat menghasilkan kinerja yang lebih bagi di jajaran anggotanya.

“Bagi pejabat baru diharapkan segera menyesuaikan diri dengan situasi dan kondisi tugas yang baru. Selain itu, mereka harus berusaha melanjutkan program kegiatan dan langkah tindakan yang telah dirintis oleh pejabat lama,” ujar Pangdam dalam sambutannya di acara sertijab itu.

Sementara itu, salah satu pejabat Kodam yang baru, yakni Kolonel Inf. Dwi Endro Sasongko menyatakan kesiapannya mengemban jabatan yang baru sebagai Kapendam IV Diponegoro. Ia pun senang karena dipercaya Pangdam mengisi posisi yang strategis itu.

“Jabatan Kapendam itu jabatan yang strategis di Kodam IV Diponegoro. Tentu saya juga akan memenuhi tugas-tugas yang diberikan dengan sebaik-baiknya. Meskipun ini pengalaman kali pertama saya bertugas di Kodam,” ujar Endro kepada Semarangpos.com seusai sertijab.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya