SOLOPOS.COM - Perolehan medali Popnas XIV 2017 Jateng. (JIBI/Semarangpos.com/Dok.)

Popnas XIV 2017 dilalui tim gulat Jateng dengan terus menyumbangkan medali emas.

Semarangpos.com, GROBOGAN — Cabang olahraga gulat kembali menyumbang emas bagi kontingen Jawa Tengah pada Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) XIV 2017 pada hari keenam, Minggu (17/9/2017). Emas diraih oleh Andika Dwi R. di kelas 63 kg gaya bebas putra.

Promosi BRI Pastikan Video Uang Hilang Efek Pemilu untuk Bansos adalah Hoaks

Sementara itu, cabang tersebut meraih dua emas. Sebelumnya, Dwi Ayu Puspitasari menjadi yang terbaik di kelas 49 kg gaya bebas putri.

Pegulat Jateng juga meraih tiga perak dari Siti Aliyah (kelas 60 kg gaya bebas putri), Yusuf Dwi Abdillah (kelas 69 kg gaya bebas putra), dan Novan Alfian (kelas 85 kg gaya bebas putra). Ketua Pengprov Persatuan Gulat Seluruh Indonesia (PGSI) Jateng Andreas Budi Wiroharjo mengapresiasi perjuangan atlet gulat pelajar pada ajang multicabang dua tahunan ini.

“Hasil yang luar biasa yang diraoh atlet gulat Jateng pada Popnas ini. Ini merupakan prestasi tersendiri setelah menunggu emas sejak tiga edisi Popnas. Jateng terakhir kali meraih emas pada 2009 lalu. Kami sebelumnya santat optimistis bisa berprestasi lebih pada Popnas ini,” tutur Andreas seusai pertandingan yang berlangsung di GOR Simpang Lima, Grobogan, Minggu.

Hasil yang dicapai ini memang sudah sewajarnya. PGSI Jateng menjelang Popnas XIV 2017 ini memang sangat fokus menyiapkan mereka. Seperti menerjunkan mereka dalam berbagai kejuaraan nasional dan menyelenggarakan event nasional maupun regional.

Agenda itu dimaksudkan untuk menempa pegulat agar siap menghadapi Popnas XIV Jateng 2017. “Tentu kami tidak hanya menyiapkan pegulat untuk popnas saja. Lebih jauh, kami ingin mempersiapkan mereka untuk PON bahkan SEA Games. Tekad kami adalah ada pegulat Jateng yang tampil di pentas dunia,” tutur Andreas.

Pada, Senin (18/9/2017) ini, dua pegulat Jateng akan turun ke matras, yakni Fausal Juan (kelas 46 kg gaya grecko roman) dan Praditya Aji (kelas 50 kg gaya grecko roman).

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya