Jateng
Selasa, 28 Desember 2021 - 13:15 WIB

Pratama Arhan, Cah Blora Bawa Timnas Indonesia ke Final Piala AFF 2020

Yesaya Wisnu  /  Chelin Indra Sushmita  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pratama Arham, skuad Garuda asal Kabupaten Blora (Sumber: Okezone.com)

Solopos.com, BLORA — Tim Nasional (Timnas) Indonesia berhasil lolos ke final Piala AFF 2020. Keberhasilan mengalahkan tim dari Singapura pada Sabtu (25/12/2021), membawa Indonesia melaju ke final. Hal ini tentu tidak lepas dari usaha para pemain, salah satunya Pratama Arhan asal Blora.

Putra daerah Blora, Jawa tengah yang genap berusia 20 tahun pada 21 Desember 2021 adalah salah satu penyumbang gol dalam laga semi final babak kedua antara Timnas Indonesia melawan Singapura. Gol yang dia cetak sukses membawa Timnas Indonesia yang dilatih oleh Shin Tae Yong melaju ke final dalam perebutan Piala AFF. Nantinya Indonesia akan bersaing dengan Thailand pada Rabu (29/12/2021) dan 1 Januari 2022 mendatang.

Advertisement

Dihimpun dari Wikipedia, Selasa (28/12/2021), Pratama Arhan yang dikenal sebagai sayap kiri Timnas Indonesia mengawali debutnya saat berlaga di Piala Menpora 2021. Kala itu dia bertanding dengan rekan atu klubnya di PSIS Semarang.

Baca Juga: Resmikan Gedung Mapolsek Geyer Grobogan, Ini Pesan Kapolda Jateng

Advertisement

Baca Juga: Resmikan Gedung Mapolsek Geyer Grobogan, Ini Pesan Kapolda Jateng

Dalam ajang tersebut, dia mencetak dua gol, salah satunya adalah tendangan bebas yang merupakan salah satu gol terbaik di turnamen tersebut. Dia memenangkan penghargaan sebagai Pemain Muda Terbaik di turnamen itu. Pria yang akrab disapa Arhan ini memulai debut di Liga Indonesia pada September 2021 dalam pertandingan melawan Persela Lamongan.

Karier internasionalnya bermula saat dia bergabung dalam Timnas Indonesia U-19 saat menghadapi tim dari Bulgaria U-19 dalam laga Friendly Match atau pertandingan persahabatan  pada 5 September 2020 di Kroasia. Sejak saat itu, dia meneirma panggilan untuk bergabung dengan timnas inti pada Mei 2021 dan mendapatkan laga pertamanya dalam pertandingan persahabatan melawan Afghanistan di Dubai.

Advertisement

Baca Juga: Mantap! Pemuda Banyumas Nyanyi Lagu Sendiri di Audisi X Factor

Gol Kemenangan

Karena gol cetakan Arhan dianggap spektakuler dengan menerima umpan dari rekan timnas-nya, Irfan Jaya, klub yang menaunginya, PSIS Semarang menjuluki Arhan sebagai sosok Trent Alexander-Arnold, pemain pertahanan asal Liverpool yang belum lama juga mencetak gol spektakuler di pertandingan Liga Inggris.

Sementara itu, dilansir Okezone.com, kontribusi Pratama Arhan yang mengantarkan timnas melaju ke babak final Piala AFF 2020 mendapat pujian dari Bupati Kabupoaten Blora, Arief Rohman, dengan memberikan apreasiasi sebesar-besarnya kepada Arhan sebagai putra daerah Blora yang berlaga di ajang sepak bola internasional. Arief berjanji akan memberikan hadian kepadanya saat laga berakhir dan jika timnas menang, Arief juga akan menyembelih sapi di rumahnya.

Advertisement

Pujian juga datang dari orang nomor satu di Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang memberikan pujian kepada putra asal Kabupaten Blora tersebut setelah laga melawan tim Singapura selesai. Ganjar memberikan pujiannya melalui akun Twitter pribadinya @ganjarpranowo dengan menulis “Pratama Arhan, Cah Mblora yang golnya berperan penting dalam lolosnya timnas Indonesia ke semifinal Piala AFF 2020. Jateng bangga padamu Han..”

Baca Juga: Prostitusi di Demak Menjamur, Tepi Rel- Sawah Jadi Bilik Cinta

Ganjar juga memberikan apreasiasi sebesar-besarnya kepada sang ibunda Arhan, Surati karena Ganjar percaya, dibalik keberhasilan seseorang ada sosok ibu yang berperan besar. Dalam laga Piala AFF 2020 ini, Arhan juga telah menyabet gelar sebagai pemain terbaik berkat keberhasilannya mencetak gol kedua bagi skuad Garuda saat menumbangkan tim Malaysia lewat aksi golnya yang spektakuler.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif