Jateng
Sabtu, 13 Februari 2016 - 09:50 WIB

PROGRAM PERUSAHAAN PEMBIAYAAN : Ayo Ramai-Ramai Uber Miliaran di BFI Finance

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Salah seorang pegawai BFI Finance berdiri di depan spanduk promisi program Uber Miliaran 2016 BFI Finance. Program unidian berhadiah ini berlangsung 1 Januari-30 Desember 2016. (Insetyono/JIBI/Semarangpos)

Program Perusahaan pembiayaan BFI Finance pada tahun ini adalah Uber Miliaran dengan hadiah menawan.

Semarangpos.com, SEMARANG-PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFI Finance) perusahaan pembiayaan yang sudah go public, mengajak para konsumennya untuk menguber hadiah yang nilainya mencapai miliaran rupiah.

Advertisement

Total hadiah tidak tanggung-tanggung yakni empat unit mobil Toyota Agya, 25 unit sepeda motor Honda Beat, 175 unit smartphone, serta grand prize satu unit mobil All New Toyota Innova.

Program undian berhadiah (uber) milliaran 2016, merupakan salah satu bentuk apresiasi dan terima kasih kepada masyarakat yang telah percaya dan memilih BFI Finance.

Advertisement

Program undian berhadiah (uber) milliaran 2016, merupakan salah satu bentuk apresiasi dan terima kasih kepada masyarakat yang telah percaya dan memilih BFI Finance.

Melalui Uber Miliaran 2016 juga untuk menarik perhatian konsumen untuk lebih memilih BFI Finance sebagai perusahaan pembiayaan pilihan utama dibandingkan perusahaan lain.

Selain itu juga merupakan strategi untuk meningkatkan loyalitas konsumen dan diharapkan akan meningkatkan penjualan.

Advertisement

Untuk mengikuti program ini caranya sangat mudah, konsumen hanya perlu melakukan pembiayaan di BFI Finance  selama 1 Januari-31 Desember 2016.

“Semua jenis pembiayaan produk BFI Finance, mulai dari mobil baru, mobil bekas, sepeda motor, rumah bisa mengikuti program ini,” ujar Rachmadi.

Untuk pembiayaan mobil dengan nilai di bawah Rp200 juta mendapatkan 20 kupon undian, pembiayaan di atas Rp200 juta mendapatkan 40 kupon undian, untuk pembiayaan sepeda motor mendapatkan 10 kupon, dan rumah atau rumah toko (ruko) mendapatkan 20 kupon.

Advertisement

Area Manager Jawa Tengah 1 BFI Finance Budi Hariono menambahkan dengan adanya program Uber Miliaran 2016 diharapkan dapat membuat konsumen bisa merasakan secara langsung nilai tambah yang diberikan perusahaan.

“Tentunya keberadaan program ini juga disinergikan dengan program-progam lain dan inovasi layanan yang bakal memperkuat konsumen BFI Finance,” ungkap dia.

Mekanisme program Uber Miliaran 2016, menurut Branch Manager BFI Finance Kudus Dyah Hartati dibagi dalam beberapa periode yakni periode I Januari-Maret 2016 pengundian pada April  di Tangerang Selatan.

Advertisement

Periode II April-Juni 2016, pengundian pada Juli di Medan, periode III Juli-September 2016, pengundian pada Oktober di Balikpapan, dan periode IV Oktober-Desember 2016, pengundian pada Januari 2017 di Denpasar, Bali.

“Hadiah tiap periode I-III masing-masing hadiah utama satu unit mobil Toyota Agya, lima unit sepeda motor Honda Beat, dan 25 unit smartphone,” beber Dyah.

Sedangkan pada periode IV disediakan hadiah grand prize satu unit mobil Toyota All New Innova, satu unit mobil Toyota Agya, 10 unit sepeda motor Honda Beat, dan 100 unit smartphone.

“Konsumen yang tidak beruntung pada pengundian periode I akan diikutsertakan pada pengundian periode II, demikian seterusnya. Jadi semua konsumen memiliki peluang meraih hadiah,” ujar dia.

Untuk mengikuti program Uber Miliaran 2016, konsumen dapat mendatangi 260 outlet yang tersebar di seluruh Indonesia terbentang dari Provinsi Sumatera Utara sampai Papua. Info selengkapnya dilihat di www.bfi.co.id.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif