Jateng
Kamis, 28 Maret 2019 - 14:50 WIB

PT KAI Siapkan 11.000 Personel Antisipasi Titik Rawan saat Lebaran 2019

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Semarangpos.com, SEMARANG — PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyiapkan 11.000 personel untuk mengantisipasi sejumlah titik rawan perjalanan kereta saat masa angkutan Lebaran 2019.

Direktur Utama PT KAI Edi Sukmoro mengatakan selain mengantisipasi bencana alam seperti banjir, tanah longsor dan ambles, KAI akan mewaspadai pintu perlintasan kereta dan mengerahkan para petugas untuk memastikan kelancaran perjalanan kereta. “Lebaran kali ini kita akan mengamati titik rawan. Sekarang musimnya tidak jelas, kadang-kadang kering, tiba-tiba hujan deras. Rawannya ada tiga, rawan longsor, banjir ambles, dan yang paling akhir paling bahaya di perlintasan sebidang,” katanya di Semarang Selasa (26/3/2019).

Advertisement

Dia menjelaskan, dari 11.000 pasukan, utamanya akan diprioritaskan mengawasi titik di jalur perlintasan sebidang. Disebutnya ada 300 titik rawan yang akan diamati, termasuk perlintasan sebidang yang akan diprioritaskan. “11.000 petugas nanti dibagi mengawasi jalur, utamanya di jalur perlintasan sebidang, karena saat lebaran perlintasan sebidang akan padat dan keretanya pun tidak bisa disetop,” ucapnya.

Dijelaskan, sementara titik rawan longsor yang diamati berikutnya ada di jalur selatan mengingat banyak tebing-tebing yang mudah longsor. “Titik rawan banyak ada 300 titik rawan, jalur utara, selatan. Dan lebih banyak rawannya ada di jalur selatan mudah longsor, rawan gerak,” jelasnya.

Adapun pada H-10 Lebaran, KAI akan menempatkan petugasnya untuk menjaga pintu perlintasan tersebut. Selain itu, sejumlah alat berat juga akan diturunkan untuk antisipasi kendala perjalanan kereta. KAI mulai melakukan penjualan tiket keberangkatan untuk masa angkutan Idul Fitri 2019 pada Senin (25/2/19), dini hari pukul 00.00 WIB untuk keberangkatan mulai 26 Mei 2019.

Advertisement

Selama Lebaran 2019, KAI mengoperasikan 356 KA Reguler dan 50 KA Tambahan dengan total mencapai 406 KA. Jumlah tersebut mengalami kenaikan sebanyak 3 persen dari jumlah tahun sebelumnya yaitu 393 KA. Setiap hari, KAI menyediakan 247.010 tempat duduk untuk KA Jarak Jauh dan KA Lokal yang pada 2019 mengalami kenaikan sebanyak 5 persen dari tahun sebelumnya yaitu 236.210 tempat duduk.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif