Jateng
Rabu, 9 September 2015 - 18:50 WIB

RAZIA NARKOBA : BNN Jateng Tangkap Tujuh Penghuni Kos Pemakai Sabu

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Razia narkoba digelar Badan Narkotika Nasional (BNN) Jateng, Selasa (8/9/2015).

Kanalsemarang.com, SEMARANG-Badan Narkotika Nasional Provinsi Jawa Tengah mengamankan tujuh orang yang positif menggunakan narkotika jenis sabu-sabu saat razia di sejumlah tempat kos di wilayah Semarang Utara, Selasa (8/9/2015).

Advertisement

Razia yang juga didukung oleh personel Polisis Militer Kodam IV/ Diponegoro dan Polisi Militer Angkatan Laut tersebut digelar di sejumlah tempat kos di Jl. Hasanudin dan Jl. Satria Semarang.

Kepala bidang Pemberantasan Badan Narkotika Nasional Provinsi Jawa Tengah Ajun Komisaris Besar Suprinarto menuturkan satu dari tujuh orang yang diamankan tersebut merupakan perempuan.

“Para penghuni kos kami cek urinenya, ada tujuh yang positif memakai sabu-sabu,” ungkapnya.

Advertisement

Menurut dia, ketujuh orang tersebut selanjutnya dibawa ke kantor Badan Narkotika Nasional Provinsi Jawa Tengah untuk dimintai keterangan.

“Diterlusuri, dari mana asal narkotika yang dipakainya,” tambahnya.

Untuk sementara, lanjut dia, tujuh orang tersebut masih ditetapkan sebagai pengguna.

Advertisement

Sementara razia yang rutin digelar badan narkotika nasional ini, kata dia, memilih sasaran secara acak.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif