Jateng
Rabu, 8 Maret 2023 - 18:07 WIB

Resep Bikin Kupat Tahu Magelang ala Rumahan yang Simpel dan Enak

Novi Tyas Anggraini  /  Ponco Suseno  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kupat Tahu Magelang. (Istimewa/YouTube Dapoer Lestari)

Solopos.com, MAGELANGKupat tahu merupakan salah satu makanan yang mudah ditemukan di Jawa Tengah. Salah satunya di Magelang yang punya ciri khas.

Ketupat tahu di Magelang ini memiliki kuah yang encer dan rasanya manis segar karena terdiri dari paduan gula merah, kecap manis, serta asam jawa. Sedikit pedas yang berasal dari ulekan cabai rawit.

Advertisement

Sesuai namanya, kuah tersebut disajikan bersama potongan ketupat, taoge, tahu, seledri, dan bawang goreng.

Cara membuatnya pun terbilang sederhana sehingga dapat dijadikan menu sehari-hari. Simak resep dan cara membuat ketupat tahu khas Magelang yang dilansir dari Channel YouTube Dapoer Lestari berikut ini.

Advertisement

Cara membuatnya pun terbilang sederhana sehingga dapat dijadikan menu sehari-hari. Simak resep dan cara membuat ketupat tahu khas Magelang yang dilansir dari Channel YouTube Dapoer Lestari berikut ini.

Bahan kuah, yakni 1 liter air, 90 gram gula merah, 1 1/2 sendok teh garam, 2 lembar daun salam, 2 lembar daun jeruk, 1 ruas jari lengkuas. Sedangkan bahan bumbu sambal berupa 1 siung bawang putih ukuran kecil, 2 buah cabai rawit, 2 sendok makan kacang tanah (sangrai).

Isian tahu kupat khas Magelang, seperti 1 ketupat sesuai selera, 1 tahu goreng, 1 bakwan sayur, taoge secukupnya (seduh pakai air panas), kol goreng secukupnya, kecap manis (sesuai selera), potongan daun seledri secukupnya, bawang goreng taburan.

Advertisement

Biarkan sampai mendidih hingga gulanya larut dan diaduk rata. Setelah gulanya larut matikan apinya, biarkan sampai dingin terlebih dahulu.

Sambil menunggu, selanjutnya haluskan bumbu siung bawang putih, cabai rawit, tanpa menggunakan garam. Lalu tambahkan kacang tanah yang sudah disangrai sekitar 2 sendok makan sebelum dihaluskan kembali.

Untuk pedasnya bisa sesuai selera dan bawang putihnya jangan terlalu banyak biar tidak terlalu menyengat. Langkah berikutnya:

Advertisement

1. Siapkan piring, masukkan bumbu halus kemudian tuangkan kuah yang sudah dimasak tadi secukupnya. Lalu aduk rata.

2. Setelah itu potong-potong ketupat, tahu goreng, bakwan sayur dengan ukuran yang agak besar atau boleh sesuai selera.

3. Selanjutnya tambahkan taoge yang sudah diseduh dengan air panas dan irisan kol yang sudah digoreng. Bisa juga ditambahkan kecap.

Advertisement

4. Terakhir tambahkan daun seledri dan bawang goreng. Ketupat tahu siap dinikmati.

Bagaimana mudah bukan? Dengan bahan-bahan yang mudah didapat, kamu bisa merasakan kuliner khas Magelang ala rumahan.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif