Jateng
Sabtu, 3 Desember 2022 - 15:25 WIB

Sempat Kejang-Kejang, Pria Tanpa Identitas Meninggal di Jalanan Semarang

Hawin Alaina  /  Abdul Jalil  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - kondisi pria tanpa identitas yang ditemukan meninggal di Jalan Jenderal Sudirman, Ambarawa. (Istimewa)

Solopos.com, SEMARANG — Seorang pria tanpa identitas ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di Jalan Jenderal Sudirman, Perengsari, Lodoyong, Ambarawa, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah,  Sabtu (3/12/2022).

Kapolsek Ambarawa, AKP Abdul Mufid, membenarkan terkait kejadian ini. Anggota Polsek Ambarawa telah melakukan pengecekan dengan mendatangkan petugas kesehatan dari puskesmas setempat.

Advertisement

“Iya benar ada pria yang sudah tergeletak di pinggir jalan. Dikarenakan tidak ada identitas kami mendatangkan tim Inafis dari Polres Semarang untuk mendeteksi data korban,” jelas AKP Mufid, Sabtu.

Berdasarkan informasi yang di himpun, pria tersebut diketahui jalan dari arah timur ke barat. Kemudian saat berada di depan warung bakso pangsit, pria tersebut jatuh dan sempat kejang-kejang. Pria tersebut juga diketahui membawa plastik bungkus obat yang ada namanya Albertus Guntur, uang, dan rokok.

Baca Juga: Ke Semarang, Menteri Perdagangan Jamin Stok Bahan Pokok saat Nataru

Advertisement

Sementara tim medis Puskesmas Ambarawa, Yohana, menerangkan bungkus obat tersebut adalah obat clopidogrel yang digunakan untuk penderita sakit jantung.

“Obat clopidogrel biasanya mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke pada mereka yang berisiko tinggi. Biasanya obat itu dikonsumsi bagi orang yang sakit hipertensi dan jantung. Diduga pria tersebut terkena serangan jantung,” terang Yohana.

Saat ini mayat sudah dibawa ke RS Gunawan Mangunkusumo, Ambarawa untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif