Jateng
Jumat, 4 Mei 2018 - 18:50 WIB

Terbakar di Samping Mapolda, Mobil Peugeot Ludes

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Semarangpos.com, SEMARANG &mdash;</strong> Kebakaran, Jumat (4/5/2018), melalap mobil Peugeot berpelat nomor AB 1145 PQ di Jl. Veteran, Kota Semarang, Jawa Tengah. Meskipun terbakar di samping Mapolda Jateng, api tak mampu segera dipadamkan sehingga mobil ludes.</p><p>Mobil milik Debby Septyo Soni, 29, warga Cirebon itu tiba-tiba terbakar sesaat setelah dikendarainya bersama dua penumpang lainnya. Debby menuturkan peristiwa nahas tersebut terjadi ketika ia dan dua rekannya bertolak dari RS Roemani Semarang menuju RS Kariadi.</p><p>Saat melaju di Jl. Veteran, kata dia, tiba-tiba indikator di mobil menyala dan memerintahkan pengemudi untuk berhenti. "Begitu menyala, saya langsung menepi," katanya.</p><p>Saat berhenti itu, lanjut dia, terlihat nyala api dari bagian depan mesin. Seluruh penumpang kemudian keluar dan berlari menjauh dari mobil.</p><p>Warga yang ada di sekitar berusaha memadamkan api dengan menggunakan ember berisi air. Namun, api dengan cepat meludeskan bagian depan mobil.</p><p>Petugas pemadam kebakaran yang tiba di lokasi, dilaporkan Kantor Berita <em>Antara</em> langsung berupaya memadamkan api namun tak mampu mencegah mobil itu ludes dilumat api.</p><p>Debby mengaku tidak mengetahui penyebab kebakaran tersebut. Namun warga yang tinggal di Jl. Patriot, Kota Semarang itu mengaku sempat memasang audio baru di mobil tersebut sehari sebelumnya.</p><p><em><strong><a href="http://semarang.solopos.com/">KLIK</a> dan <a href="https://www.facebook.com/SemarangPos">LIKE</a> di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya</strong></em></p>

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif