Jateng
Selasa, 9 Agustus 2022 - 20:27 WIB

Terkuak! Kerangka Manusia di Kendal Milik Laki-Laki

Adhik Kurniawan  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol M. Iqbal Alqudusy, saat memberikan keterangan terkait laporan wanita Boyolali yang mengaku diperkosa, Senin (24/1/2022). (Bidhumas Polda Jateng)

Solopos.com, SEMARANG — Kepolisian Daerah Jawa Tengah atau Polda Jateng akhirnya mengumumkan hasil pemeriksaan kerangka manusia yang ditemukan di pinggir Sungai Depok, Kecamatan Boja, Kabupaten Kendal, Senin (8/8/2022). Dari hasil pemeriksaan yang dilakukan tim RS Bhayangkara Polda Jateng di Kota Semarang, Selasa (9/8/2022), itu diketahui jika korban berjenis kelamin laki-laki.

Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol. M. Iqbal Alqudusy, menyebutkan tulang kerangka manusia yang dilakukan pemeriksaan itu terdiri dari 1 tulang tengkorak, tulang belakang leher 1-7, tulang belakang dada 4-12, tulang belakang pinggang 1-5, tulang kelangkang 1-5, tukang ekor 1-5. Selanjutnya tulang iga kanan 1-11, tulang iga kiri 1-11, tulang dada, tulang selangka kiri, tulang belikat kanan dan kiri, tulang paha kanan dan kiri, tulang kering kanan, tulang betis kanan dan tulang kaki kanan.

Advertisement

Dari hasil pemeriksaan itu, diketahui jika korban yang kerangkanya ditemukan di Kendal itu berjenis kelamin laki-laki. Korban diperkirakan berusia antara 25-35 tahun.

“Perkiraan tinggi badan 160-165 cm. Didapatkan luka akibat kekerasan tumpul berupa resapan darah pada dada, tulang iga keenam kanan dan tulang iga ketujuh kanan. Didapatkan juga tanda pembusukan,” ungkap Iqbal dalam keterangan tertulis yang diterima Solopos.com, Selasa petang.

Lebih lanjut, tidak tampak tulang selangka kanan, tulang lengan atas kanan dan kiri, tulang lengan bawah kanan dan kiri, tulang-tulang tangan kanan dan kiri, tulang kering kiri, tulang betis kiri, dan tulang-tulang kaki kiri.

Advertisement

Baca juga: Kerangka Manusia di Kendal Dikirim ke RS Bhayangkara, Hasilnya?

Meski demikian, Polisi belum memberikan keterangan resmi apakah korban yang sudah berwujud kerangka dan ditemukan di pinggir Sungai Depok, Kendal, itu merupakan korban pembunuhan.

Diberitakan Solopos.com sebelumnya, warga Desa Kalisidi, Kecamatan Ungaran Barat, Kabupaten Semarang, dan warga Dusun Ngumpul, Desa Pasigitan, Kecamatan Boja, Kabupaten Kendal, digegerkan dengan penemuan kerangka manusia di pinggir Sungai Depok, Senin siang.

Advertisement

Kerangka itu kali pertama ditemukan seorang warga yang tengah mencari rumput untuk pakan ternak. Saat mencari rumput itu, warga tersebut mencium bau busuk. Setelah ditelesuri, bau itu berasal dari jasad korban yang sudah berwujud kerangka.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif