SOLOPOS.COM - Warga binaan pemasyarakatan (WBP) Rutan Salatiga saat mengikuti program Jumat Kliwon dengan mengaji dan mengirim doa kepada orang tua dan leluhur, Jumat (6/10/2023). (Solopos.com/Hawin Alaina)

Solopos.com, SALATIGA — Ada yang berbeda ketika memasuki Jumat Kliwon di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Salatiga. Hal itu seperti yang terjadi pada Jumat (6/10/2023) pagi.

Pagi itu, lantunan ayat-ayat Al-Qur’an menggema di rutan yang berada di Jalan Diponegoro Kota Salatiga. Progam tersebut diikuti oleh ratusan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rutan Salatiga.

Promosi Simak! 5 Tips Cerdas Sambut Mudik dan Lebaran Tahun Ini

Kepala Rutan Salatiga, Andri Lesmano, kegiatan itu sebagai salah satu sarana pembekalan mental dan rohani. Diharapkan, kegiatan ini bisa sebagai sarana mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa sekaligus mendoakan leluhur WBP yang sudah tiada.

“Ini salah satu sarana pembekalan mental dan rohani, kegiatan hari ini [Jumat Kliwon] dipimpin Ustaz Nahrawi,” beber Andri, Jumat (6/10/2023).

Andri menjelaskan kegiatan diawali berdoa pada malam harinya di ruangan tahanan masing-masing. Kemudian dilanjutkan pada pagi harinya dengan selawat bersama dilanjutkan dengan yasinan, zikir, tahlil, dan ditutup dengan salat Jumat.

Selain bisa lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT, para warga binaan diharapkan juga bisa mendoakan keluarga dan meminta maaf atas kesalahan masa lalu serta menjadi sarana pertaubatan agar menjadi pribadi yang lebih baik.

Salah seorang peserta kegiatan, Wasesa yang terjerat perkara narkotika merasa haru dengan kegiatan-kegiatan yang diberikan oleh Rutan Salatiga. Menurutnya, kegiatan ini sangat positif untuk semakin memperbaiki diri setelah bebas.

“Saya sangat terharu, dengan kegiatan ini saya bisa mendoakan para leluhur yang telah tiada maupun orang tua agar selalu diberikan kesehatan, keberkahan. Saya pun berjanji untuk menjadi pribadi yang baik, berakhlakul karimah dan ke depan lebih patuh pada orang tua dan keluarga,” ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya